Luhut Minta BNN Amati Kepala Daerah Lainnya

Selasa, 15 Maret 2016 | 17:14:26 WIB
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Binsar Pandjaitan

NASIONAL (RA) - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Binsar Pandjaitan meminta Badan Nasional Narkotika (BNN) untuk mengamati kepala daerah lainnya yang terlibat narkoba menyusul ditangkapnya Bupati Ogan Ilir, Ahmad Wazir Noviadi alias Ovi, saat pesta narkoba jenis sabu bersama empat rekannya, Minggu (13/3) malam. Luhut menilai, ditangkapnya Bupati Ovi membuktikan peredaran narkoba sudah masuk di semua lini.

"Kita sekarang lagi amati, kita tunggu saja. Prediksi BNN benar, hampir semua lini," kata Luhut di Gedung PPATK, Jakarta, Selasa (15/3).

Luhut pun mempertanyakan Komisi Pemilihan Umum Daerah yang meloloskan Bupati Ovi dalam tes kesehatan seleksi calon kepala daerah. Oleh karena itu, pihaknya akan menyelidiki hasil tes kesehatan Bupati Ogan Hilir tersebut.

"Jadi pertanyaan kita apakah dulu waktu tes itu enggak dilakukan dengan benar," kata dia.

Mengenai sanksi Noviandi, lanjut dia, pihaknya akan memberikan sanksi administrasi terhadap Bupati Ogan Hilir tersebut. "Nanti administrasi saya akan tanya, itu kan dua hal masalah administrasi. Katanya (Noviandi) jadi dealer (pengedar) bukan hanya pengguna," tandasnya. (merdeka.com)

Terkini

Terpopuler