Cooling System Polsek Kemuning di SMAN Tuah

Rabu, 31 Januari 2024 | 15:06:43 WIB
Kanit Lantas Polsek Kemuning AKP Yulius blusukan untuk cooling syatem pemilu damai.

Riauaktual.com - Personil Polsek Kemuning aktif melaksanakan Strong Points pagi untuk mengatur arus lalu lintas, memberikan keamanan, keselamatan, serta kelancaran dalam beraktivitas masyarakat di pagi hari, terutama pada saat jam masuk kerja dan jam masuk sekolah, Rabu (31/1/2024).

Kanit Lantas Polsek Kemuning AKP Yulius menjelaskan, bahwa Strong Points merupakan upaya Polsek Kemuning dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas pagi hari.

"Selain itu, mereka juga melibatkan diri dalam kegiatan Cooling System, di mana mereka memberikan himbauan kepada pengendara dan anak sekolah agar turut serta menciptakan pemilu damai dengan tidak menyebarkan berita hoax yang dapat menimbulkan perpecahan," kata AKP Yulius.

Sementara itu, Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono mengatakan, bahwa program Strong Points adalah bentuk nyata dari tugas Kepolisian untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Program ini mencakup pengaturan lalu lintas, memberikan kesadaran penggunaan helm, dan menyosialisasikan pemilu damai kepada masyarakat," ujar Kompol Teguh.

Kompol Teguh Wiyono berharap partisipasi masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan damai menjelang pemilu dengan tidak menyebarkan berita hoax dan isu sara.

"Dengan demikian, stabilitas kamtibmas di wilayah tersebut dapat terus terjaga dengan baik," jelas Kompol Teguh.

Tags

Terkini

Terpopuler