PEKANBARU (RA)- Masa Reses ketiga ditahun 2013 DPRD kota Pekanbaru dilakukan oleh sejumlah Anggota DPRD diberbagai Daerah Pemilihan (Dapil) di Kota Pekanbaru. Salah satunya Anggota Komisi III DPRD Pekanbaru H.Dadang Antoni yang kali ini mengambil lokasi reses di Kelurahan Suka Mulya Kecamatan Sail, Rabu (13/10).
Sebelum memberikan kesempatan kepada warga yang hendak menyampaikan keluh kesah, Dadang menyampaikan kerinduannya guna melaksanakan reses atau menyerap aspirasi di kelurahan tersebut.
Dia mengatakan, meskipun kerinduannya begitu kuat, namun kesempatan untuk melakukan reses hanya dibatasi oleh aturan. Namun demikian katanya, diapun bersyukur, karena dalam masa reses Ketiga di tahun 2013 ini, dapat bertemu dengan warga di kelurahan Sail.
Selain itu kata Dadang, pelaksanaan Reses yang dilakukan setiap anggota DPRD sudah diatur melalui Peraturan Menteri RI No 16 tahun 2010 tentang pedoman penyusunan peraturan daerah tentang tata tertib.
"Jadi ini merupakan kewajiban kami sebagai Wakil Rakyat untuk menjaring setiap keluhan warga, terkait masalah Pendidikan, pemerintahan, pembangunan serta masalah kesehatan,” kata Dadang, yang disambut dengan tepuk tangan ratusan warga yang memadati tempat kegiatan tersebut.
Setelah itu beberapa warga menyampaikan aspirasinya, terkait masalah biaya pendidikan, dan jalan serta drainase yang perlu adanya perbaikan. Selain itu warga juga meminta agar program pelayanan kesehatan juga diminta untuk terus dikawal oleh DPRD selaku lembaga pengawas, sebab masih banyak warga yang belum terlalu paham soal program tersebut.
Usai mendengarkan beberapa aspirasi dari warga, Politisi Golkar ini berjanji, akan memperjuangkan aspirasi warga melalui pembahasan anggaran. Baik menyangkut kamtibmas dan sejumlah keluhan lainnya terkait kesejahteraan masyarakat. "Saya akan menyampaikan aspirasi masyarakat ini kepada Pemko Pekanbaru yang tentunya nanti akan disampaikan melalui Rapat Paripurna,” ujar Dadang.
Menyangkut program Pendidikan murah berkualitas, Dadang mengatakan, DPRD secara kelembagaan, telah mendorong Walikota untuk merealisasikan salah satu visi misinya dalam dunia pendidikan tersebut. “Perogram pendidikan murah berkualitas merupakan visi misi kota kita. Ini akan terus tentunya kami di DPRD terus selalu mendorong agar perogram tersebut berjalan dengan semestinya," ucap Dadang
Sementara untuk keluarga kurang mampu guna mendapatkan pelayanan kesehatan gratis, warga di Pekanbaru sudah cukup di permudah dengan hanya menunjukan Kartu Keluarga KK atau Kartu Tanda Penduduk KTP Pekanbaru dan keterangan dari keluarga kurang mampu, maka rumah sakit yang ditunjuk untuk memberikan pelayanan secara gratis tidak akan menolaknya, karena pihak Pemerintah Kota Pekanbaru sudah menjalin kerja sama dengan rumah sakit tersebut.
Meski demikian warga tetap diminta untuk turut mengawal program tersebut, sebab program pelayanan kesehatan gratis itu didanai oleh APBD Kota Pekanbaru, yang tidak lain adalah hasil pembayaran masyarakat Pekanbaru melalui pajak, baik pajak restouran, hiburan, serta pajak lainnya yang bersumber dari uang masyarakat.
Turut hadir dalam reses ini, pengurus mesjid setempat, RT dan RW serta tokoh masyarakat Kelurahan Sail.
Laporan: Don