Usai Retreat di Magelang, Bupati Bengkalis Disambut Tepuk Tepung Tawar oleh LAMR Riau

Sabtu, 01 Maret 2025 | 19:47:37 WIB
Bupati Bengkalis Kasmarni dan Wakil Bupati Bagus Santoso mendapat tepuk tepung tawar dari tokoh adat Riau, di LAM Riau.

PEKANBARU (RA) – Setelah menghadiri pelantikan di Jakarta dan mengikuti retreat kepemimpinan di Magelang, Bupati Bengkalis Kasmarni bersama Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Gubernur Riau H. Abdul Wahid, Wakil Gubernur Riau SF Harianto, serta kepala daerah se-Provinsi Riau kembali ke Pekanbaru, Sabtu (1/3/2025).

Setibanya di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, rombongan disambut dengan gemuruh kompang dan atraksi silat. Selain itu, mereka juga diberikan selendang kehormatan sebagai bentuk penghormatan dari masyarakat Riau.

Di Gedung LAM Riau, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, rombongan kepala daerah mengikuti tradisi Tepuk Tepung Tawar, sebuah prosesi adat Melayu yang bertujuan memberikan restu dan doa kepada pemimpin sebelum menjalankan tugasnya.

Bupati Bengkalis Kasmarni dan Wakil Bupati Bagus Santoso mendapat tepuk tepung tawar dari tokoh adat Riau, bersama dengan kepala daerah lainnya. Sambutan hangat masyarakat turut mengiringi acara tersebut, dengan banyaknya warga yang menyalami dan memberikan ucapan selamat.

Kasmarni mengaku tersanjung atas sambutan luar biasa yang diberikan masyarakat, khususnya dalam prosesi adat ini.

"Tepuk tepung tawar ini adalah bagian dari adat istiadat Melayu. Saya berharap ini menjadi simbol doa restu dan dukungan masyarakat dalam membangun Bengkalis," ujar Kasmarni.

Ia juga menegaskan bahwa dirinya bersama Bagus Santoso akan berkomitmen memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Bengkalis.

"Kami memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat, khususnya di Bengkalis, agar kami dapat mewujudkan Bengkalis yang bermarwah, maju, sejahtera, serta unggul di Indonesia," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kasmarni juga menegaskan bahwa kehadiran kepala daerah se-Riau di LAM Riau merupakan bentuk penghormatan kepada para tetua adat, sekaligus meminta petuah sebelum menjalankan amanah sebagai pemimpin daerah.

"Insya Allah, nasehat dan amanat dari para tokoh adat akan menjadi motivasi bagi kami dalam memimpin daerah masing-masing," tutupnya.

Acara ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Riau Kaderismanto, Pimpinan DPRD Riau Parisman Ikhwan, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, Kajati Riau Akmal Abbas, Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Sugiyono, serta tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh perempuan se-Provinsi Riau. (infotorial)

Tags

Terkini

Terpopuler