Jaga Kamtibmas, Bhabin Polsek Langgam Dekati Pasca Pilkada

Kamis, 12 Desember 2024 | 16:12:03 WIB
Jaga Kamtibmas, Bhabin Polsek Langgam Dekati Pasca Pilkada

Langgam, (RA) – Polsek Langgam berhasil melaksanakan kegiatan Cooling System dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pasca Pilkada Serentak Tahun 2024. 

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Langkan dan Desa Padang Luas ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang kondusif di tengah masyarakat setelah pesta demokrasi usai.

Bripka Binton Manurung, selaku Bhabinkamtibmas, secara langsung melakukan pendekatan kepada masyarakat. Langkah ini dinilai efektif untuk mencegah terjadinya perpecahan atau ketegangan antar warga pasca Pilkada. Melalui pendekatan yang humanis, diharapkan masyarakat dapat kembali bersatu dan hidup rukun.

"Kegiatan Cooling System ini merupakan bentuk komitmen kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami ingin memastikan tidak ada gejolak yang mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat," ujar Kapolsek Langgam, Iptu Alferdo Krisnata Kaban Kamis (12/12/2024).

Selain menjalin silaturahmi dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan positif terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban. Masyarakat diimbau untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.

"Kami berharap masyarakat dapat lebih aktif berperan dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing. Dengan kerja sama yang baik, kita dapat menciptakan situasi yang aman dan damai," tambah Kapolsek.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Desa Langkan dan Desa Padang Luas berjalan dengan aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya gangguan keamanan atau potensi konflik. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan Cooling System yang dilaksanakan oleh Polsek Langgam berjalan dengan sukses.

"Kami mengapresiasi kerja sama yang baik dari seluruh pihak, terutama masyarakat. Berkat dukungan semua pihak, kegiatan Cooling System ini dapat berjalan dengan lancar," ungkap Kapolsek Langgam.

Dengan adanya kegiatan Cooling System ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Polsek Langgam berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga tercipta situasi yang kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat.

Tags

Terkini

Terpopuler