BMKG: Waspadai Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang

BMKG: Waspadai Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang
ilustrasi

RIAU (RA)- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Stasiun Pekanbaru memprakirakan saat ini sebagian besar wilayah Riau mulai mendekati pergantian musim (pancaroba) dari kemarau ke hujan hingga terdapat peluang terjadinya petir disertai angin kencang.

"Hari ini peluang hujan bahkan ada dihampir seluruh wilayah kabupaten/kota di Riau dengan intensitas bervariasi mulai dari ringan sampai dengan sedang," kata Analis BMKG Stasiun Meteorologi Pekanbaru, Ardhitama, Senin (10/8).

Untuk peluang hujan dengan intensitas sedang berada di sejumlah daerah untuk Riau bagian Barat, Tengah dan Utara meliputi Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Bengkalis, Pelalawan, Siak dan Kota Dumai serta Pekanbaru.

Sementara potensi hujan dengan intensitas ringan kata Ardhitama berada di wilayah Riau bagian Selatan. "Daerah-daerah yang berpeluang terjadi angin kencang disertai petir berada pada pemetaan untuk yang peluang hujannya berintensitas sedang," katanya.

Ia mengatakan, saat ini cuaca di Riau cenderung normal tanpa gangguan signifikan akibat adanya El Nino.

Satu pekan kedepan hingga pertengah Agustus, kata dia Riau memasuki pancaroba. Sementara diakhir Agustus daerah ini mulai memasuki musim hujan.

Sebelumnya analis BMKG Stasiun Meteorologi Pekanbaru lainnya Slamet Riyadi menyatakan penyimpangan kondisi laut yang ditandai meningkatnya suhu permukaan laut (El Nino) tidak akan berdampak signifikan di sebagian Sumatera khususnya Sumatera Bagian Tengah.

"Sumatera Bagian Tengah meliputi Provinsi Riau, Sumatera Barat, Sumatera Utara hingga Aceh. Sejumlah daerah ini tidak akan kerkena dampak dari El Nino," katanya.

Ia menjelaskan, dampak El Nino di sejumlah wilayah Sumatera itu tidak signifikan disebabkan suhu muka laut di Pantai Barat Sumatera yang cenderung hangat.

Kemudian, lanjut dia, pola angin yang memang bergerak dari barat hingga membawa uap air yang cukup banyak untuk menimbulkan hujan di sejumlah wilayah di Sumatera. (Dr)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index