Melihat Cara Chef Vindy Lee Makan Bakso Yang Bikin Heboh, Netizen: Keburu Perut Bunyi

Melihat Cara Chef Vindy Lee Makan Bakso Yang Bikin Heboh, Netizen: Keburu Perut Bunyi
Chef Vindy Lee (Foto: Twitter/@VindyLee)

Riauaktual.com - Setelah nasi padang, kini Chef Vindy Lee membagikan tutorial menyantap bakso dengan 'anggunly', sesuai slogan andalannya. Chef yang kerap membagikan tips table manner ini memang sering mencuri perhatian lewat cara makannya yang begitu rapi.

Melalui akun Twitter @VindyLee, Chef Vindy Lee yang mengenakan cowl neck dress merah membagikan cara menikmati semangkuk bakso dengan cara yang elegan dan anggun menggunakan sendok dan garpu. Sebelum mulai, Chef Vindy mengimbau ke pengikutnya untuk tidak membungkukkan badan saat makan bakso.

"Ingat, postur kita harus tetap bagus, upright posture," ucapnya dalam video, dikutip Sabtu (7/5/2022).

Chef Vindy Lee

Kemudian, Chef Vindy mengambil beberapa helai mi bakso di mangkuknya. Dia menggulung-gulung mi tersebut di permukaan sendok pakai garpu. Jika sudah tergulung rapi, barulah Chef Vindy menyantapnya menggunakan sendok. Ini dilakukan agar kuah dari mi tidak terciprat ke mata.

Setelah itu, Chef Vindy memotong baksonya sampai kecil-kecil seukuran satu kali gigitan makan. Dengan begitu, tidak ada bakso dengan sisa gigitan yang tercampur kuah di mangkuk.

Chef Vindy Lee

"Jangan (membungkukkan badan) ke bakso, bakso yang ke (menghampiri mulut) Anda," imbaunya kembali soal postur tubuh yang elegan dengan duduk tegap.

Sementara itu, untuk menyantap kuah baksonya, Chef Vindy mengelap sendoknya terlebih dahulu ke pinggiran mangkok. Dengan begitu, kuah bakso pun tidak menetes dari bawah sendok.

Soal makan pangsit goreng, Chef Vindy tak menggunakan sumpit, melainkan menggunakan tangannya. Tapi, gigitannya harus kecil-kecil agar remahan pangsit goreng tidak berjatuhan di meja.

Dilasnir dari Okezone.com, cara makan bakso ala Chef Vindy ini langsung ramai dibanjiri beragam reaksi. Banyak yang berterima kasih atas ilmu table manner yang dia sampaikan, namun tak sedikit pula yang merasa gemas melihat cara makannya.

"Ini ilmu mahal bgtt dulu mata kuliah ku table manner gini bayar 150. Ini gratiss, makasih bgtt," tulis kho****.

"Makasih kak. Konten kakak sangat informatif dan saya jd tau etikanya ketika makan Bakso dgn Table Manner. Ga tau kpn akan kepake, tp siapa tau aja kedepannya saya dapat jamuan makan di istana kan jd udh ada insight. Hehehe.," tulis alin****.

"Ya allah, keburu perutnya bunyi," tulis osma****.

"Kalo udah keburu laper dan baksonya enak udah ga kepikiran anggunly kak, tinggal asal nyaplok aja sama kerupuk," tulis nxs****.

"Kalau kek gitu, dari lebaran idul fitri sampe lebaran idul adha baru selesai makan baksonya, tante," tulis jur****.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index