Nmax Versi Listrik Siap Produksi Massal

Nmax Versi Listrik Siap Produksi Massal
Skuter listrik Yamaha yang mirip Nmax dipamerkan di Tokyo Motor Show 2019. Foto: Dok. Yamaha

Riauaktual.com -  Yamaha akhirnya mematenkan skuter bongsor listrik terbaru mereka yang disapa E01. Jika dilihat dari desain yang disajikan skuter listrik Bongsor Yamaha ini mirip seperti motor konsep yang sudah dipamerkan pada Tokyo Motor Show 2019 lalu.

Dikutip visordown, dengan pengajuan hak paten Yamaha pada skuter bongsor listrik mereka ini memastikan Yamaha sudah bisa menggunakan nama E01 per 17 Mei 2021.

Bersamaan dengan pengajuan hak penamaan, Yamaha juga mengajukan hak atas kekayaan intelektual yang berarti desain dan penampilan akan dilindungi dari para plagiat. Selain itu Yamaha juga mengajukan untuk perubahan desain di masa mendatang. Soal fitur, Yamaha akan menerapkan fitur yang dimiliki R1 pada skuter listrik bongsor terbaru ini.

Tak hanya E01, Yamaha juga mengajukan hak paten nama EC-05, sebuah skuter dengan memiliki unit baterai yang bisa ditukar-tukar, skuter ini diklaim akan menjadi skuter yang cocok untuk pecinta otomotif di Eropa.

Soal tenaga, disinyalir skuter listrik bongsor Yamaha ini akan mampu berlari layaknya motor konvensional yang menggendong mesin 125cc. Motor ini konsepnya seperti Nmax yang di Eropa sana memakai mesin 125 cc.

Sayang Yamaha masih enggan membocorkan kapan waktu pastinya skuter listrik ini akan diperkenalkan.Yamaha EC-05 bisa menerapkan konsep battery swap, penggunanya bisa menukar baterai kosong dengan baterai yang terisi penuh pada titik pengisian, memberikan pengisian penuh instan dan membiarkan baterai kosong diisi untuk penggunaan berikutnya.

 

 

Sumber: Detikcom

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index