Agar Dianggarkan Pada 2014, Ganti Rugi Pelebaran Jalan HR Soebrantas Digesa

Agar Dianggarkan Pada 2014, Ganti Rugi Pelebaran Jalan HR Soebrantas Digesa
Plh Kepala Tata Pemerintahan Pemko Pekanbaru

PEKANBARU, RiauAktual.com - Tahun 2013 ini Tata Pemerintahan (Tapem) bertekad akan menuntaskan proses ganti rugi lahan HR Soebrantas. Tujuannya untuk menggesa pencairan anggaran menjelang akhir tahun.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) Pemerintah Kota Pekanbaru sekaligus Pelaksana tugas (Plt) Tapem, Azharisman Rozie, menyatakan, pihaknya akan melakukan rapat koordinasi dengan para Lurah dan Camat untuk melakukan verifikasi data pemilik lahan yang diganti rugi. Selain juga mendata yang sudah diganti rugi agar mengosongkan lahannya, sehingga pelebaran jalan bisa langsung dikerjakan.

"Kita minta ke aparat khususnya Lurah Simpang Baru Kecamatan Tampan agar menindak lanjuti pembayaran ganti rugi pelebaran jalan. Meski hampir selesai Lurah diminta mendata masyarakat di lahan yang sudah dibayar agar pembangunan secepatnya dilakukan tahun 2014," terang Haris.

Karena menurut Haris, saat ini pelebaran jalan yang merupakan kawasan Kota Pekanbaru masih terkendala akibat masih ada warga yang mendiami lahan tersebut. Ini jelas berdampak pada penyempitan jalan lintas Pekanbaru-Bangkinang ketika masuk perbatasan Kota Pekanbaru.

"Di wilayah Kampar sudah selesai jalurnya lebar tiba di perbatasan mengarah Kota Pekanbaru mulai dari Simpang Panam jalur menyempit seperti mulut botol. Hal ini jelas telah menyebabkan kemacetan lalulintas," ujarnya. (ver)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index