Kisah Mistis Hantu Wewe di Tanjakan Gombel Semarang

Kisah Mistis Hantu Wewe di Tanjakan Gombel Semarang
Foto: Merdeka.com

Riauaktual.com - Tanjakan Gombel merupakan jalur yang pasti dilewati ketika akan memasuki Kota Semarang dari jalur selatan. Sesuai namanya, kontur jalan ini berliku dan curam karena berada di perbukitan.

Meski demikian, lereng perbukitan di sana membuatnya menyajikan pemandangan indah Kota Semarang. Terlebih lagi ketika melintas pada malam hari karena terlihat lampu-lampu bangunan dari ibukota Provinsi Jawa Tengah tersebut.

Namun, di balik keindahan pemandangannya, ada mitos yang berkembang di masyarakat. Mereka menganggap bahwa setiap permasalahan yang terjadi berhubungan dengan hal gaib.

Penduduk setempat percaya bahwa ada Wewe Gombel (hantu perempuan) dan makhluk halus lainnya yang menunggu bukit tersebut. Mereka menganggap bahwa segala musibah yang terjadi diakibatkan oleh kemarahan mereka.

Mengutip dari Merdeka.com, konon, tak sedikit pengemudi yang melintas tanjakan Gombel mengaku melihat hantu Wewe. Alhasil, kerap terjadi kecelakaan tunggal yang tak bisa dijelaskan penyebabnya.

Penampakannya pun bermacam-macam. Ada yang mengaku melihat perempuan mengenakan gaun rok panjang warna putih gading menabrakkan diri, menyeberang secara mendadak maupun melambaikan tangan di pinggir jalan menanjak itu.

Hantu Wewe Gombel dalam tradisi Jawa yang berarti roh jahat atau hantu yang suka menculik anak-anak, tapi tidak mencelakainya. Konon anak yang dicuri biasanya anak-anak yang ditelantarkan dan diabaikan oleh orang tuanya. Wewe Gombel biasanya akan menakut-nakuti orang tua si anak atas sikap dan perlakuannya kepada anaknya sampai mereka sadar. Bila mereka telah sadar, Wewe Gombel akan mengembalikan anaknya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index