Wakil Walikota Pekanbaru Kecewa, Serapan Anggaran Jamkesda Rendah

Wakil Walikota Pekanbaru Kecewa, Serapan Anggaran Jamkesda Rendah
Ayat Cahyadi. doc ra

PEKANBARU, RiauAktual.com - Hingga Agustus 2013 ini baru Rp972 juta anggaran Jaminan  Kesehatan Daerah (Jamkesda) Kota Pekanbaru terpakai. Padahal  dana yang dianggarkan APBD tahun 2013  cukup besar mencapai  Rp4 Miliar.

Wakil  Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, Senin (23/9/2013), menyayangkan masalah ini karena menurutnya saat ini di Pekanbaru masih banyak warga miskin yang memerlukan dana Jamkesda untuk berobat. Sementara di satu sisi anggaran yang disediakan Pemko masih cukup banyak tidak terpakai.

"Dianggarkan  oleh Pemerintah Kota Pekanbaru melalui  Dinas Kesehatan tahun 2013 ini  ada 4 miliar, sementara baru 972 juta yang terpakai. Sungguh disayangkan, kita punya dana besar tetapi tidak bisa membantu perobatan masyarakat miskin," ujar Ayat, usai memimpin rapat evaluasi kegiatan Pemko tahun 2013 siang tadi.

Makanya, lanjut Ayat, dirinya sudah menginstruksikan para Camat di Pekanbaru agar menyampaikan program ini ke masyarakatnya. Selain juga memotivasi masyarakat untuk mengurus identitas Kartu Tanda Pengenal (KTP). Karena dikala pemerintah ingin membantu tidak akan bisa terganjal KTP. (ver)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index