Mobil Tua Keropos Tapi Langka, Terjual Rp 9,6 M

Mobil Tua Keropos Tapi Langka, Terjual Rp 9,6 M
Dailyrecord.co.uk Porsche dibiarkan sejak 1970-an

Riauaktual.com - Semakin tua usia mobil biasanya harga turun drastis, terlebih jika sudah karatan dan keropos. Tapi hal itu tak berlaku untuk mobil berusia tua namun langka yang satu ini.

Ada mobil yang nasibnya mengenaskan, pernah dibuang dan terbengkali selama 20 tahun. Namun sekarang, mobil itu ditemukan seseorang dan ditawar dengan harga fantastis.

Dilansir TribunTravel.com dari laman dailyrecord.co.uk, Porsche 356A 1500 GS Carrera Coupe telah terbengkalai selama puluhan tahun.

Jangan tanya soal mesin, karena terdiam selama 20 tahun tak mungkin bisa dinyalakan lagi. Tapi saat dibawa ke balai lelang, ditawar dengan nominal 500.000 pound, atau jika dirupiahkan sekitar Rp 9,6 miliar!

Porsche 356A 1500 GS tersebut lansiran tahun 1957 dan setelah dipakai beberapa waktu, dibiarkan di area pembuangan mobil hanya karena rusak di bagian rem sekitar tahun 1970-an. Beberapa pecinta mobil klasik mengatakan, penampilannya yang masih orisinal yang membuatnya dilirik dan ditawar hingga miliaran rupiah.

David Brynan dari Gooding & Company yang melelang Porsche 356A 1500 GS Carrera Coupe, mengatakan sangat takjub dengan mobil itu. "Menemukan satu yang belum pernah terlihat dalam 40 tahun, dan mempertahankan karakter asli hampir tidak pernah terdengar," ujarnya.

David juga menuturkan, mobil sport di-eranya itu bisa laku dengan harga tinggi karena sisi orisinalitasnya. Soal mesin yang tak mau menyala justru sebagai daya tarik, dan buat sebagian orang, justru ini tantangannya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index