Awas Helm Palsu, Ini Cara Atasinya

Awas Helm Palsu, Ini Cara Atasinya
foto : naikmotor.com

Riauaktual.com - Bukan rahasia lagi kalau di Indonesia banyak helm imitasi alias helm palsu. Kebanyakan merek/tipe helm mahal jadi sasaran, untuk dibuat helm imitasinya.

Lantas bagaimana menangani hal tersebut? General Manager PT Prakarsa Abadi Sentosa (PAS), selaku distributor resmi helm Nolan, Avant Tjan, mengatakan, salah satu caranya adalah dengan menerapkan sertifikasi standar nasional (SNI).

"Juga harus ada paten merek di masing-masing negara. Itu menurut saya akan cukup manjur ya," ujarnya sebagaimana dikutip dari detikOto.

Dengan begitu, menurutnya, menjamurnya helm-helm imitasi dapat dicegah. Selain itu Avant juga mengatakan, bagi para konsumen yang tidak ingin tertipu, sebaiknya beli helm di toko-toko resmi.

Terutama, katanya, untuk helm-helm yang memang mempunyai harga cukup mahal.

"Beli di toko resminya pasti enggak ada yang salah, dan yang berstandar SNI seperti Nolan dan Xlite," pungkas Avant.

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index