Prihatin bom Solo, orang ini bawa pesan khusus buat Kapolri baru

Prihatin bom Solo, orang ini bawa pesan khusus buat Kapolri baru
Warga Solo beri dukungan untuk Komjen Tito.
NASIONAL (RA) - Presiden Joko Widodo akan melantik Komisaris Jenderal Pol Tito Karnavian sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) di Istana Negara. Jabatan yang diembannya itu sekaligus menggantikan Jenderal Pol Badrodin Haiti karena telah memasuki masa pensiun, sekaligus membawa harapan rakyat untuk mereformasi lembaga kepolisian.
 
Terkait pelantikan Tito, Bambang Saptono, warga Solo, menggelar aksi tunggal di Bundaran Gladag, Rabu (13/7). Dengan membawa sebuah mobil sedan hitam yang dipasangi 3 replika bom di atas kap, ia memulai aksinya. Sebuah poster berwarna merah bertuliskan 'dukung revisi UU Terorisme' turut dibentangkan.
 
"Tito masih muda mempunyai kemampuan dan prestasi. Dibandingkan Kapolri lain dia banyak kelebihan. Saya sangat optimis Tito bisa bekerja baik dan membawa Polri lebih maju. Tito mempunyai kemampuan dan pengalaman menangani terorisme, sehingga saya yakin dia akan berhasil memimpin Polri," ujarnya.
 
Sementara itu 3 replika bom yang dia letakkan di atas mobil dimaksudkan sebagai pesan agar Kapolri tetap waspada terhadap munculnya aksi-aksi terorisme. Ia juga mendukung segera disahkannya UU Terorisme. Dengan UU tersebut, menurut dia, polisi akan lebih leluasa melakukan tindakan pencegahan dan penindakan aksi terorisme.
 
"Meskipun lebih leluasa tapi jangan sampai lupa tetap memperhatikan hak asasi manusia (HAM)," lanjutnya.
 
Bambang menilai penunjukan Tito sangat tepat khususnya dalam kaitannya dengan pemberantasan terorisme. Tito, kata dia, diyakini mempunyai strategi jitu dalam pemberantasan terorisme. Kendati demikian dia juga meminta masyarakat agar waspada dan membantu kinerja aparat dalam penumpasan aksi terorisme.(merdeka.com)
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index