Sapri: Warnet Buka Malam, Bisa Mengangu Mutu Pendidikan

Sapri: Warnet Buka Malam, Bisa Mengangu Mutu Pendidikan
ilustrasi

RIAUAKTUAL.COM -  Sekretaris Jendral KNPI Bukit Batu, Sapri menegaskan, adanya Warung Internet (Warnet) yang buka hingga larut malam dapat merusak mutu pendidikan di Kota Sungai Pakning, karena sebagian pengguna Warnet itu merupakan pelajar.

“Kita minta kepada Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Pemerintah Kecamatan Bukit Batu untuk turun ke lapangan, dan menertibkan Warnet yang buka di atas pukul 22.00 WIB,” kata Sapri, Rabu (18/5).

Ditambahkan Sekjend KNPI Bukit Batu ini, Pemerintah juga harus mengeluarkan surat edaran kepada pelaku usaha internet, untuk membatasi jam para pelajar untuk ke Warnet.

“Harus kita akui bahwa internet mempunyai dampak positif, salah satunya dapat dijadikan guru untuk para pelajar, makanya harus ada aturan yang jelas, jam berapa pelajar boleh ke Warnet. Jangan sampai ada siswa yang bolos, malah nongkrong di Warnet. Itu yang tidak kita inginkan,” tambahnya.

Kalau itu sampai terjadi, tegas Sapri, dapat menurunkan mutu pendidikan di Bumi Melayu Lancang kuning ini, akhirnya Sumber Daya Manusia (SDM) Kota Sungai Pakning, akan kalah bersaing dengan SDM dari Daerah lain.

“mari kita bergandengan tangan untuk meningkatkan mutu pendidikan, dengan menertibkan jam buka dan tutup pengelola Warnet, serta pengelola Warnet juga harus diingatkan untuk tidak menerima pelanggan pelajar di jam sekolah,” ajaknya. (PUT)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index