Personel Polsek Kepenuhan dan Bhabinsa Kepenuhan Laksanakan Cooling System

Personel Polsek Kepenuhan dan Bhabinsa Kepenuhan Laksanakan Cooling System
Personel Polsek Kepenuhan dan Bhabinsa

BENGKALIS (RA) - Dalam rangka mendukung kesuksesan dan ketertiban pelaksanaan Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Kepenuhan bersama Bhabinsa Kepenuhan melaksanakan kegiatan Cooling System dengan tokoh masyarakat di Desa Kepenuhan Barat, Kecamatan Kepenuhan, Kamis (31/10/2024) sekitar pukul 10.30 WIB. 

Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning Tahun 2024 (OMP-LK24) yang bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat jelang Pilkada.

Bhabinkamtibmas Desa Kepenuhan Barat, Aipda Dody Armen, dan Bhabinsa Kepenuhan, Serka Iwan Maha Putra, mengadakan diskusi dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat Desa Kepenuhan Barat. Kapolres Rohul, AKBP Budi Setiyono, SIK, MH, melalui Kapolsek Tambusai, Iptu Ulik Iwanto, SH, MH, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi untuk menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat.

Dalam pertemuan tersebut, Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada yang damai dan tertib. 

"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk berperan serta dalam mensukseskan Pilkada 2024," ujar Iptu Ulik.

Ia menegaskan bahwa keamanan dan ketertiban bersama sangat penting dalam menjaga proses pemilu yang aman. "Mari kita bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," pungkas Iptu Ulik.

#COOLING SYSTEM

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index