Mahasiswa Kukerta UNRI Desa Sukaraja Bagikan Tempat Pencuci Tangan di Beberapa Masjid dan Sekolah

Mahasiswa Kukerta UNRI Desa Sukaraja Bagikan Tempat Pencuci Tangan di Beberapa Masjid dan Sekolah

Riauaktual.com - Di situasi pandemi seperti saat ini, sangat penting bagi setiap orang untuk tetap mematuhi protokol kesehatan guna menghindari terjangkitnya virus dalam diri kita. 

Salah satu protokol kesehatan yang wajib dilaksanakan adalah mencuci tangan. Oleh karena itu, Tim Kukerta UNRI Desa Sukaraja melakukan pembuatan tempat pencuci tangan yang kemudian dibagikan di beberapa titik.

Kegiatan pembagian pencuci tangan ini merupakan program kerja dari Tim Kukerta UNRI yang bekerjasama dengan para pengurus masjid dan pihak sekolah yang ada di Desa Sukaraja. 

Ketua tim Kukerta Balek Kampung UNRI Desa Sukaraja 2021, Muhammad Risky Febryan, menjelaskan, kegiatan tersebut dilakukan pada, Kamis (22/7/2021) kemarin. 

"Adapun lokasinya Masjid Al-Muhajirin, Masjid Nurul Iman, Masjid Mad Labul Anwar, Masjid Baitul Haq, Masjid Al-Muqaromah, serta SD N 008 Desa Sukaraja. Semoga dengan bantuan tersebut bisa menggalakkan aktivitas mencuci tangan di kalangan masyarakat dan siswa/i," tuturnya.

Muhammad Risky Febryan juga menyebut, kegiatan ini merupakan sebuah program kerja yang sangat mendukung di situasi pandemic saat ini. 

"Dan Alhamdulillah, pihak sekolah dan masjid sangat antusias akan adanya program ini,” pungkasnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index