Lucinta Luna Dikecam Karena Dituding Eksploitasi Lumba-lumba

Lucinta Luna Dikecam Karena Dituding Eksploitasi Lumba-lumba
Aksi Lucinta Luna menaiki lumba-lumba yang tayang di konten YouTube-nya mendapat kecaman dari berbagai pihak.

Riauaktual.com - Lucinta Luna mendapatkan kecaman dari berbagai pihak, lantaran menayangkan konten YouTube bersama lumba-lumba.

Dimana, di video tersebut dirinya tidak hanya bermanja-manja dengan hewan mamalia itu, namun juga menaikinya bersama teman-temannya.

Lokasi tempat Lucinta Luna membuat video diduuga di The Dolphin Lodge, Bali. Video itu sejatinya sudah tayang di Channel YouTube-nya seminggu lalu.

Salah satu yang mencuatkan kritikan keras adalah pecinta hewan, Tinton Aryo Putro Yudhanto.

Lewat akun Instagramnya dia menyebut apa yang dilakukan Lucinta tidak mendidik sama sekali.

“Eksploitasi lumba-lumba berkedok hiburan yang dikemas dalam sebuah konten yang sangat tidak mendidik. Lagi-lagi dilakukan oleh public figure,” tulisnya sebagaimana dikutip dari Pojoksatu.id.

Dia juga mengecam pengelola tempat lumba-lumba itu. “Untuk sekadar makan, lumba-lumba ini harus dipekerjakan seperti ini. Padahal di habibat aslinya, mereka tinggal berburu ikan di laut luas. Bukan harus menuruti hal-hal tolol seperti ini,” tegasnya.

Diungkapkannya banyak orang sedang berjuang mengedukasi, menyelamatkan satwa liar supaya mereka bisa hidup lebih sejahtera kemudian bebas dari perburuan dan exploitasi..

“Tapi tempat ini dan public figure ini malah mencontohkan hal yang sangat bertentangan dengan kesejahteraan satwa!,” tandasnya.

Juga ada akun @wildlifeaidnetwork, komunitas pecinta hewan liar juga mengunggah video Lucinta Luna dan mengecamnya.

Mereka berharap agar tempat wisata Dolphin Lodge ini menutup sarananya demi kesejahteraan satwa, khususnya lumba-lumba.

“Mari kita saling menyebar edukasi tentang larangan lumba-lumba sebagai obyek seperti ini. @dolphinlodgebaliofficial hentikan dan tutup sarana seperti ini!,” imbaunya.

Model Manohara juga ikut menyuarakan penutupan tempat ini. Dia merepost unggahan @wildlifeaidnetwork.

Sementara itu, kolom komentar konten YouTube milik Lucinta  berjudul ‘Akhirnya Lucinta Luna Bertemu Anaknya Rose’ juga mulai ramai menyesalkan aksi Lucinta Luna.

“Eksploitasi hewan. Sedih sekali masih ada yang bikin konten beginian di jaman sekarang,” komen Hasrul Hamzah.

“Tolong hapus video ini,” saran Uci Uci.

“Dih penyiksa hewan,” komen Uyung Fauziah.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index