Grand Opening Sebuah Mall di Kamerun, Banyak Warga Terjungkal saat Naik Eskalator

Grand Opening Sebuah Mall di Kamerun, Banyak Warga Terjungkal saat Naik Eskalator

Riauaktual.com - Dalam video yang viral di sosial media memperlihatkan suasana pembukaan sebuah Mall terbesar di Kota Douala, ibu kota ekonomi Kamerun.

Mengutip dari africanews.com, kemarin, diberitakan bahwa Mall bernama Douala Grand Mall berdiri dilahan seluas 40.000m2, yang dilengkapi pusat perbelanjaan dan taman hiburan seluas 18.000m2.

Banyak warga yang antusias dan langsung berkunjung ke mall yang sedang melangsungkan grand opening tersebut.

"Sungguh, saya pikir ini bagus untuk pertama kalinya di Kamerun, terutama di Douala di kota kami. Sungguh sangat bagus. Itu benar-benar membuat saya bahagia '', kata Honore Tcheutchoua, penduduk Douala, seperti dikutip dari africanews.com.

Mathurin Kamdem, pengelola Douala Grand Mall menjelaskan bahwa setidaknya ada 160 toko di dalam mall ini.

"Ada juga supermarket, taman hiburan, dan bioskop. Kami menargetkan 300ribu orang yang akan berkunjung ke mall ini setiap bulannya" ujar Mathurin Kamdem.

 

Video warga terjungkal naik eskalator

Namun dibalik itu semua, ada sebuah kejadian unik yang terekam kamera saat pembukaan mall tersebut.

Sejumlah warga yang berebut masuk ke Mall tersebut terlihat beberapa kali terjungkal saat menaiki eskalator. Bahkan beberapa orang diantarnya ketakutan saat menaiki eskalator.

Bahkan sejumlah netter yang melihat video tersebut ada yang tertawa dan ada juga yang merasa kasihan, karena mungkin ini pertama kalinya warga setempat masuk sebuah mall dan naik eskalator.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index