Jelang Juventus Vs Napoli: Pirlo Sanjung Gattuso

Jelang Juventus Vs Napoli: Pirlo Sanjung Gattuso
Juventus berhadapan dengan Napoli dalam lanjutan Liga Italia. (Foto: Reuters)

Riauaktual.com - Andrea Pirlo untuk pertama kalinya bakal berhadapan dengan Gennaro Gattuso sebagai lawan di dunia kepelatihan. Pirlo menyanjung Gattuso sebelum berhadapan.

Pekan ketiga Liga Italia 2020/2021 mempertemukan Juventus vs Napoli. Laga akan digelar di Allianz Stadium, Turin, Senin (5/10/2020) dini hari WIB.

Musim ini adalah perjalanan pertama Pirlo sebagai pelatih kepala. Dia ditunjuk menukangi Juventus usai mendepak Maurizio Sarri. Dua laga kompetitif sudah dijalani Pirlo, yakni menang 3-0 atas Sampdoria dan imbang 2-2 dengan AS Roma.

Juventus besutan Pirlo selanjutnya berhadapan dengan Napoli. Klub lawan saat ini diasuh oleh Gattuso, yang merupakan rekan dekat Pirlo semasa sama-sama bermain untuk AC Milan dan Timnas Italia.

Gattuso sudah lebih dulu menjadi pelatih dengan membesut Sion pada Februari 2013. Satu-satunya gelar yang didapat Gattuso selama menjadi pelatih adalah Coppa Italia 2019/2020 di Napoli.

Pirlo lantas memuji Gattuso jelang pertemuan. Pelatih 41 tahun itu menyebut Napoli berubah lebih baik saat dibesut Gattuso.

"Dua tim kuat saling berhadapan. Napoli menunjukkan perubahan dari sisi mentalitas sejak kehadiran Gattuso. Gattuso membuat Napoli menjadi tim yang punya penguasaan bola dan pertahanan oke," kata Pirlo seperti dkutip dari situs resmi Juventus.

"Kami juga seperti itu, kompak, tahu apa yang harus kami lakukan dan besok targetnya melakukan yang lebih baik lagi. Kami mempersiapkannya seperti pertandingan-pertandingan lainnya. Kami bakal siap," Pirlo menegaskan.

Pirlo memberi sinyal bahwa permainan Juventus bakal sama seperti melawan AS Roma. Namun, ada perbaikan dari segi penyerangan.

"Kami memainkan jenis permainan yang cocok untuk bermain melawan Roma, eksperimen harus dilakukan, kami harus berlatih dalam pertandingan. Pendekatan taktisnya bisa sama, melawan Giallorossi kami tidak menafsirkan ruang dengan baik di fase ofensif," tegasnya.

 

 

 

Sumber: Detikcom

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index