Akun Twitter @JRXSID_Official Dipolisikan PKPI, Begini Respon Jerinx SID

Akun Twitter @JRXSID_Official Dipolisikan PKPI, Begini Respon Jerinx SID
Jerinx. Foto : IG/@jrxsid/@blitutde

Riauaktual.com - Musisi Jerinx, pentolan band Superman Is Dead (SID) terseret dalam kasus hukum yang sedang diperkarakan oleh Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).

Pasalnya, PKPI melaporkan pemilik nama akun @JRXSID_Official ke Polda Metro Jaya dengan dugaan pencemaran nama baik.

Akun tersebut diduga milik Jerinx. Namun, dia membantah. Pasalnya, sejak lama akunnya sudah dihapus oleh Twitter.

Dia menunjukkan bukti bahwa akun tersebut sempat ditegur oleh istrinya, Nora Alexandra Philip karena menggunakan nama yang sama dengan Jerinx.

“Ini DM istri saya tanggal 13 Mei lalu ke akun Twitter yang memakain nama saya. Akun tersebut kabarnya dilaporkan ke polisi sore tadi. Semoga pemilik @JRXSID_Official ini lekas tertangkap,” tulisnya via akun Instagramnya, Sabtu (6/6/2020).

Jerinx pun hanya bisa menertawakan apa yan terjadi karena berulang kali dia berusaha membuat akun Twitter selalu gagal, namun begitu ada akun @JRXSID_Official yang mengatasnamakan dirinya malah dibiarkan dan berujung laporan polisi.

“Akun palsu memakai nama saya dibiarkan oleh Twitter. Akun saya yang asli dihapus oleh mereka, sekarang akun plasu dilaporkan ke polisi. Polisi mestinya tangkap Twitter,hehe,” bebernya, sebagaimana dikutip dari pojoksatu.id.

Sekadar memberitahu, PKPI melaporkan akun @JRXSID_Official lantaran cuitannya, “PKPI: Perkumpulan Kunyuk Pecundang Imbesil, itulah tempat organisasi Teddy Bear Bernaung.” Ini ditulis 28 Mei 2020.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index