Apa Benar First Lady Korut Eks Wanita Penghibur?

Apa Benar First Lady Korut Eks Wanita Penghibur?
Ibu Negara Korut Ri Sol-ju. Foto: Twitter @starswiki

Riauaktual.com - Selain kehidupan Kim Jong-un, publik juga penasaran dengan kehidupan sang First Lady atau Ibu Negara Korea Utara, Ri Sol-ju. Ri merupakan istri Kim yang dinikahinya pada 2009. Keduanya dikabarkan memiliki tiga anak. Namun, identitas ketiganya tidak banyak yang tahu.

Bahkan, masa lalu sang First Lady pun tidak banyak yang tahu. Meski demikian, ada yang menyebut sang Ibu Negara merupakan bekas pemandu sorak dan pernah ikut menjadi grup musik wanita yang cukup tenar di Korea Utara. Ada juga yang menyebut dia pemimpin kelompok "wanita penghibur" untuk pemimpin Korut.

Entah benar atau tidak, otoritas Korut tengah berusaha menghapus masa lalu Sol-ju demi menjadikannya seorang ibu negara "tanpa cela." 

Tidak banyak yang tahu kehidupan Sol-ju. Yang kita tahu hanya segelintir hidupnya sebagai istri Kim Jong-un yang dipublikasi media.

Banyak yang beranggapan nama aslinya bukan Ri Sol-ju. Dia diperkirakan berusia sekitar 30-35 tahun. Putri seorang ibu yang berprofesi sebagai dokter kandungan dan ayah seorang profesor tersohor di Korut.

Sol-ju belajar bernyanyi ke China dan pernah pergi ke Korea Selatan sebagai kelompok pemandu sorak untuk pertandingan olahraga Se-Asia pada 2005.

Otoritas Korut berusaha menghapus masa lalu Sol-ju sebagai penghibur dengan menyita seluruh CD yang menunjukkan Ri.Ini demi mewujudkan gelar kehormatan yang didapatnya sebagai "Ibu Negara Yang Terhormat". Ini merupakan gelar tertinggi pertama yang didapat ibu negara sejak 1974.

Sol-ju pertama muncul di depan publik pada 2012. Sol-ju dan Jong-un dikabarkan memiliki putra tertua berusia delapan tahun. Dan pada 2012, Sol-ju melahirkan seorang putri. Teman terdekat Jong-un, pebasket asal Amerika Serikat Dennis Rodman menyebut putri Kim dan Ri bernama Kim Ju-ae.

Kemudian, pada 2017, Jong-un dan Sol-ju memiliki anak ketiga. Namun, tidak ada yang tahu identitas anak ketiga tersebut. Bekas koki sushi untuk mendiang ayah Jong-un, Kenji Fujimoto, menggambarkan Sol=ju sebagai wanita yang menarik.

"Saya tidak bisa menggambarkan suaranya. Sangat lembut. Dia mengatakan pada saya 'selamat datang ke negeri kami. Pemimpin tertinggi selalu membicarakan anda. Terima kasih sudah mau datang'," ujar Fujimoto pada CNN dikutip Mirror. 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index