Cerai Dari Caisar YKS, Beginilah Kabar Terbaru Indadari Hingga Jadi Sorotan

Cerai Dari Caisar YKS, Beginilah Kabar Terbaru Indadari Hingga Jadi Sorotan
foto : planet.merdeka

Riauaktual.com - Masih ingat sosok wanita bernama Indadari? Ia merupakan mantan istri dari Caisar Aditya atau yang lebih dikenal Caisar YKS. Caisar dan Indah sempat menikah pada 5 April 2014 lalu. Namun, rumah tangga yang mereka bangun tak berlangsung lama. Pada 16 Januari 2018 lalu, keduanya pun telah resmi bercerai.

Bercerai dari Indadari, Caisar pun sudah menikah kembali dengan seorang wanita bernama Intan Sri Mardani pada 30 Juni 2018 lalu. Lantas bagaimana kabar mantan istri Caisar, Indadari sekarang?

Seperti Caisar, ternyata tak perlu waktu lama untuk Indadari hidup sendiri. Setelah bercerai dengan Caisar, Indadari dikabarkan sudah kembali melepas masa sendirinya dengan seorang pria. Dilihat dari ramainya akun-akun gosip membeberkan bukti, kalau Indadari sudah kembali menikah sejak bercerai dari Caisar. 

Terlihat satu balasan komentar dari Indadari sembari tag akun sang suami. Wanita yang juga merupakan mantan istri dari aktor tampan Lucky Hakim ini pun meminta agar pernikahannya didoakan langgeng sampai selamanya. 

Indadari pun disebut-sebut telah menikah dengan seorang pria bernama Andre Saddam Haz. Meski demikian, tak diketahui pasti, kapan Indadari dan suami barunya ini menikah. 

Sementara itu, dari pernikahannya dengan Lucky yang berlangsung pada tahun 2006 lalu, Indadari dikaruniai seorang putri bernama Nokia Alike Putri Hakim. Dan dari pernikahannya dengan Caisar, ia dikaruniai seorang putra bernama Kipsmail Aditya Harnano.

Jika Caisar kembali ke dunia hiburan lagi, maka beda halnya dengan Indadari. Ibu dua orang anak ini sekarang lebih menyibukkan diri dalam kegiatan keagamaan. 

Bahkan belum lama ini terungkap bahwa Indadari memiliki anak angkat dari Gaza, Palestina. Ia memiliki seorang anak angkat yang berusia pemuda dan bernama Baraa Masoud. Putra angkat Indadari ini pun sukses menjadi sorotan netizen.

Instagram.com/baraa_masoud/

Pasalnya, pemuda ini memiliki paras yang tampan dan ia juga merupakan seorang hafiz Alquran. Melalui akun Instagramnya, Baraa kerap membagikan postingan-postingan tentang dakwah. 

Baraa pun kerap melantunkan ayat suci Alquran melalui Channel YouTubenya. Seperti video yang diunggah di Instagram pada 25 Februari 2020 lalu. Dalam video itu, Baraa tampak sedang memimpin shalat dengan melantunkan surah Al-Fatihah. 

Dari caption yang ia tulis di postingannya itu, diketahui bahwa videonya di YouTube telah ditonton lebih dari 500 ribu kali. 

"Alhamdullilah. Lebih dari 500 ribu views di YouTube Channel," tulis Baraa sebagai keterangan video tersebut.

Sementara itu, pada kolom komentar, Baraa menambahkan sapaan dalam bahasa Indonesia. Ia pun mengucapkan rasa syukurnya atas pencapaianya tersebut. 

"Selamat Malam. Alhamdullelah, Semoga Allah menerima usaha kami," tulisnya singkat

Postingan video Baraa itu pun langsung mendapatkan banyak respon dari netizen. Salah satunya datang dari aktor tampan Tanah Air, Ricky Perdana.

"Habibi," tulisnya singkat.

Sementara netizen lain juga ikut takjub dengan keindahan suara Baraa saat melantunkan ayat suci Alquran.

"Masya Allah"

"Ma’sha’allah Subhan’allah Allahu Akhbar"

"Alhamdulillah, tak sabar menunggu proyekmu selanjutnya"

 

Belum lama ini, Indadari sempat menceritakan pertemuan dengan Baraa hingga diangkat menjadi anaknya. Menurut Indadari, dirinya bertemu dengan Baraa pada saat ada acara penggalangan dana di Indonesia. Saat pertama kali bertemu itu, menurut Indadari, Baraa memanggilnya dengan sebutan 'ibu'. 

"Momen pertemuan setahun lalu. Dia panggil aku ibu, (ketemu) di Jakarta. Aku waktu itu nggak tahu dia siapa. Karena aku antar dia safari dakwah, penggalangan dana tadi, terus Alhamdulillah aku kayak ibunya, dia lalu panggil aku ibu. Sampai akhirnya benaran jadi kayak ibu dan anak," cerita Indadari 

Lebih lanjut, Indadari mengungkap alasan dirinya yang kemudian mengadopsi Baraa yang berasal Gaza, Palestina tersebut. 

"Karena itu tadi, Palestina tanggung jawab kita semua. Mungkin saya nggak bisa bantu banyak Palestina dengan jiwa, raga, dan harta saya. Tapi dengan memuliakan seorang anak Palestina ke Indonesia, apalagi hafiz Quran dan qori, di mata Allah saya bisa membantu Palestina," tandasnya.

 

 

 

Sumber: planet.merdeka.com

 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index