Sebelumnya Sesumbar Militer AS Terkuat, Kini Trump Malah Takut Perang dengan Iran

Sebelumnya Sesumbar Militer AS Terkuat, Kini Trump Malah Takut Perang dengan Iran
Presiden Amerika Serikat Donald Trump Ampuni Kalkun saat Thanksgiving. ©2019 Drew Angerer/Getty Images/AFP

Riauaktual.com - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengaku tak akan mengerahkan pasukan militernya untuk melawan Iran. Artinya, Trump memilih mundur dari konflik dan menolak untuk membalas Iran dengan serangan rudal.

Seperti diketahui, dua pangkalan militer AS di Irak diserang puluhan rudal balistik Iran. Serangan tersebut sebagai aksi balasan, setelah Trump memerintahkan membunuh Mayor Jenderal Qassem Sulaimani.

Trump hanya memberi peringatan selama dirinya menjadi Presiden AS, Iran tak akan pernah diizinkan memiliki senjata nuklir.

"Selama saya menjadi presiden Amerika Serikat, Iran tidak akan pernah diizinkan memiliki senjata nuklir," kata Trump dilansir CBSNews, Kamis (9/1).

Padahal sebelumnya, Trump sesumbar soal pasukannya yang kuat dan tak terkalahkan. Bahkan Trump menyebut akan membombardir 52 situs warisan Iran.

"Sejauh ini, kita memiliki militer yang paling kuat dan lengkap di seluruh dunia! Saya akan membuat pernyataan besok pagi," tulis Trump lagi.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index