Ini Alasan Utamanya Kenapa Matcha Mahal

Selasa, 23 Februari 2021

Foto: iStock

Rauaktual.com - Matcha saat ini sedang banyak digemari. Tetapi tahukah kenapa harga matcha lebih mahal dari teh hijau biasa? Ini alasannya.

Matcha sedang naik daun di kalangan pencinta hidup sehat dan sering dijadikan bahan campuran makanan. Minuman hingga makanan manis, banyak yang menggunakan tambahan bubuk matcha di dalamnya.

Matcha merupakan salah satu jenis teh yang dihasilkan dari daun teh, sama dengan jenis teh-teh lainnya. Menurut majalah Time, matcha terbuat dari daun teh muda yang dipetik dan digiling menjadi bubuk hijau yang sangat halus.

Namun proses pengolahan matcha berbeda dari teh biasa. Pada waktu 20-30 hari sebelum dipanen, daun teh untuk matcha harus ditutupi agar terhindar dari paparan sinar matahari. Dengan begini, klorofil pada daun tersebut akan lebih tinggi. Begitupun dengan senyawa L-theanine di dalamnya.

Matcha sendiri mempunyai rasa daun yang lebih pekat dibanding jenis teh-teh lainnya. Hal ini lantaran teh matcha tidak disajikan dengan cara diseduh, tetapi dilarutkan dalam cairan panas kemudian diaduk.

Menurut Mashed (13/1), bubuk matcha disajikan dengan cara diaduk dalam air panas menggunakan pengaduk bambu bernama chasen. Cara lainnya, bubuk matcha bisa juga ditambahkan ke susu hangat untuk membuat matcha latte.

Saat kamu meminum teh selain Matcha, yang diminum adalah airnya dan daun tehnya akan disingkirkan. Sedangkan pada segelas matcha, kamu akan meminum daun teh yang benar-benar sudah larut dalam air.

Mengonsumsi matcha juga dapat memberikan banyak manfaat baik bagi tubuh. Matcha dapat menjaga kesehatan liver, meningkatkan fungsi otak hingga menurunkan berat badan.

Beberapa harga jual matcha kadang dipermainkan oleh para penjual. Menurut MyRecipes, matcha dengan kualitas bagus biasanya berada pada kisaran Rp 211 ribu hingga Rp 353 ribu untuk ukuran 14 hingga 28 gram di Amerika Serikat.

Dikutip dari Detikcom, mengenai asal-usulnya, dauh teh untuk matcha sebenarnya bisa tumbuh dengan baik di beberapa daerah di dunia. Tetapi produksi matcha dengan kualitas yang paling bagus berasal dari Jepang.

Menghaluskan matcha juga butuh perlakuan khusus untuk menjaga nutrisinya. Matcha harus dihaluskan dalam ruangan yang gelap untuk menjaga nutrisinya dari sensitivitas cahaya dan lingkungan sekitar.Proses pembuatan matcha secara tradisional yang membuat harga matcha melambung tinggi. Secara tradisional, daun teh untuk matcha diolah dengan cara dipetik langsung dengan tangan dan dihaluskan menjadi bubuk yang sangat halus menggunakan batu granit.

Lalu apakah manfaat dan nutrisi Matcha senilai dengan harganya? Jika kamu menginginkan minuman dengan nutrisi yang tinggi dan cukup untuk meningkatkan energi, segelas matcha di pagi hari akan membuatmu energimu meningkat dan membantu menenangkan tubuh.