Mahasiswa Kukerta Lakukan Giat Minggu Sehat Ceria dan Bedah Film

Jumat, 14 Agustus 2020

Senam bersama dan nonton bareng anak anak

Riauaktual.com - Mahasiswa Kukerta Pedagogik tahun 2020 Universitas Riau (UNRI) telah melaksanakan program kerja yakni senam sehat ceria dan bedah film bersama anak- anak beberapwa waktu yang lalu. 

Dua program tersebut sebagai edukasi bagi anak-anak yang ada di kampung Desa Sialang Sakti untuk memperingati hari Anak Nasional pada tanggal 23 juli 2020.

"Pada kegiatan senam sehat ceria, anak-anak dilatih bagaimana cara mencuci tangan yang baik dan benar agar terjaga pola hidup sehat," sebut Ridho Mei Salam selaku Ketua Kukerta.

Kegiatan ini di bimbing atau dipimpin oleh mahasiswa/i KKN pedagogik UNRI dalam setiap kegiatan di hari minggunya. 

Tata cara mencuci tangan yang baik dan benar itu dilaksanakan sebagai salah satu bentuk pencegahan di masa Covid-19 dengan cara mengikuti protokol kesehatan dan di peragakan oleh salah seorang mahasiswa/i sekaligus senam bersama anak anak yang berguna agar tetap menjaga kesehatan fisiknya.

Selanjutnya, bedah film bersama anak-anak kampung sialang sakti dengan film iqra' my universe. Tujuan dari pada kegiatan bedah film ini yaitu agar anak-anak dapat mengambil pelajaran dari filmnya lalu diakhiri dengan beberapa kuis dan rewards. (Rilis)