3 Tempat Wisata Halal Terbaru di Pekanbaru

Selasa, 21 Januari 2020

Masjid Agung An-Nur. Foto: Instagram.com/pesonaid_travel

Pertumbuhan pesat yang dialami Indonesia perihal muslim traveling menjadikan posisi Indonesia di peringkat pertama sebagai destinasi wisata muslim. Indonesia menjadi negara dengan destinasi wisata muslim yang paling banyak dikunjungi dibanding negara-negara anggota Organisasi Konferensi Islam lainnya, seperti Malaysia.

Prospek wisata muslim di Indonesia yang kian melejit ini direspons positif oleh Viko Gara selaku vice president commercial Airy. Yaitu dengan menjadikan akomodasi berbasih syariah hadir di tengah-tengah pesatnya pertumbuhan wisata halal Indonesia.

Penginapan syariah yang dihadirkan Airy Syariah ini bertujuan untuk menyediakan akomodasi yang nyaman, aman, tenang, serta sesuai dengan kebutuhan para pengunjung kota-kota besar Indonesia yang memang mencanangkan diri sebagai destinasi wisata halal.

Beberapa fasilitas yang sudah pasti tersedia di Airy Syariah antara lain adalah makanan dan minuman ringan bersertifikasi halal, musala, perlengkapan salat, mushaf Alquran, dan petunjuk kiblat di setiap kamarnya.

Salah satu kota di Indonesia yang sudah mulai berbenah untuk menggarap industri yang dirasa akan sangat menguntungkan ini adalah Kota Pekanbaru. Beberapa waktu yang lalu, Kota Pekanbaru bahkan telah meraih Penghargaan Unggulan Destinasi Wisata Halal dari Kementrian Pariwisata Republik Indonesia yang diserahkan langsung oleh Menteri Pariwisata, Arief yahya, kepada Walikota Pekanbaru, Firdaus.

Sejalur dengan pencapaian serta berkembangnya kota Pekanbaru sebagai destinasi wisata halal, Airy Syariah juga telah menghadirkan penginapan syariah di 38 kota-kota besar nusantara, salah satunya Pekanbaru, hal ini menjadikan pencarian hotel syariah di Pekanbaru mudah dan terjangkau.

Perlu diketahui, wisata halal bukan bertujuan atau bermaksud untuk mengkotak-kotakkan muslim dan nonmuslim. Wisata halal ini merupakan implementasi kota metropolitan yang madani, hal ini pun dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Pekanbaru. Produk-produk halal yang dilahirkan ini diharap bisa memberikan rasa nyaman dan aman bagi wisatawan yang berkunjung.

Penasaran apa saja destinasi wisata halal yang ada di Pekanbaru? Simak 3 tempat wisata halal terbaru Pekanbaru di bawah ini!

Masjid Agung An-Nur

Destinasi wisata satu ini dekat dengan berbagai hotel syariah di Pekanbaru. Masjid Agung An-Nur ini dibangun pada tahun 1963 silam. Prosesnya memakan waktu kurang lebih lima tahun hingga tahun 1968. Masjid ini merupakan salah satu masjid termegah di Indonesia. Jika dilihat dari sisi bangunannya, gaya arsitektur yang diadaptasi oleh masjid ini adalah campuran antara Melayu, Turki, Arab, dan India.

Masjid Agung An-Nur seringkali disebut-sebut sebagai Taj Mahal-nya Indonesia karena kemiripan yang nampak secara arsitektur. Masjid berukuran 50x50 meter ini didesain oleh Ir. Roseno di atas pekarangan seluas 400x200 meter.

Masjid yang mampu menampung sekitar 4.500 orang jemaah ini terdiri dari tiga tingkat. Uniknya, ibadah tidak dilakukan di lantai bawah, melainkan di lantai atas. Lantai bawah digunakan sebagai ruang pertemuan dan kantor.

Wisata Dakwah Okura

Kawasan wisata yang berdiri sejak 2014 lalu ini memiliki konsep syariah dan menjadikan sunah-sunah nabi sebagai beberapa aktivitas wisatanya. Di antaranya memanah, berkuda, dan berenang. Pada tahun 2017 kemarin, Walikota Cup yang melombakan berkuda dan memanah pun dilakukan di Wisata Dakwah okura ini.

Bandar Khayangan Lembah Sari

Terletak di desa Rumbai, Bandar Khayangan Lembah Sari menjadi salah satu destinasi wisata halal Pekanaru yang acap kali dikunjungi oleh para turis dan keluarga yang datang untuk berlibur. Pemandangan alam yang terdapat di sekitar danau Lembah Sari sangat menyejukkan, yaitu pepohonan yang rindang terlihat mengitari danau.

Itulah beberapa destinasi wisata halal di Pekanbaru, sudah tidak sabar untuk berlibur ke Pekanbaru dan merasakan pengalaman liburan Islami? Temukan hotel syariah di Pekanbaru bersama Airy Syariah, Anda bisa langsung melakukan pemesanan dengan aplikasi Airy Rooms! Tersedia pula layanan reservasi melalui website resmi Airy di www.airyrooms.com, atau layanan Customer Care di 0804-111-2479 (airy)