BBFC B Juarai Open Turnamen Futsal Forwari Cup I

Senin, 02 Desember 2019

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bengkalis Nanik Kushartanti diwakili Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasi Datun) Farouk Fahrozi, Amd, SH

Riauaktual.com - Open Turnamen Futsal yang diselenggarakan Forum Wartawan Kejaksaan Negeri (Forwari) resmi ditutup, Ahad (1/11/2019) malam. 

Turnamen bergengsi memperebutkan piala bergilir Forwari Cup I. Penutupan langsung dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bengkalis Nanik Kushartanti diwakili Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasi Datun) Farouk Fahrozi, Amd, SH.

Tampil sebagai juara dalam Open Turnamen Futsal yang berlangsung di GOR Perkasa Alam Sport Hall (PASH), Jalan Arief Rahman-Bengkalis. Juara I diraih Tim Futsal Bhayangkara Bengkalis Futsal Club (BBFC) B. Kemudian diposisi Juara II Tim Futsal BBFC A, tim Bhayangkara Polres tampil energik dengan dua tim dalam open turnamen tersebut.

Sedangkan Juara III diraih Tim Futsal Legend dan Juara IV diraih Tim Futsal Kodim 0303 Bengkalis. Masing-masing juara mendapatkan uang pembinaan. Juara I meraih uang pembinaan sebesar Rp 7 juta ditambah sertifkat dan piala bergilir. Juara II mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 5 juta plus sertifikat dan trophy. 

Selanjutnya, Juara III meraih uang pembinaan Rp 3 juta plus sertifikat dan trophy dan Juara IV diraih Tim Futsal Kodim 0303 Bengkalis mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 2 juta plus sertifikat dan trophy. Masing-masing tim dalam laga final memperlihatkan skill dan permainan apik.

Penutupan Open Turnamen Futsal dilaksanakan usai partai Final antara Tim BBFC A menghadapi Tim BBFC B. Kedua tim ini merupakan tim unggulan Bhayangkara Polres Bengkalis. BBFC B menang dengan skor 4-2. Sedangkan di partai final memperebutkan Juara III tim Legend menghadapi Tim Futsal Kodim 0303 Bengkalis meraih skor imbang 2-2 dan berakhir dengan drama adul penalti yang dimenangkan Tim Legend.

Dalam sambutan penutupan Open Turnamen Futsal Forwari Cup I, Kajari Bengkalis diwakili Kasi Datun Kejari Bengkalis  Farouk Fahrozi, Amd, SH turut mengucapkan selamat kepada juara dan tetap semangat untuk mempertahankan gelar juaranya pada turnamen berikutnya.

Menurutnya, Open Turnamen Futsal yang diinisiasi oleh Forwari tentu sebuah gagasan dan program yang baik untuk kelangsungan pembinaan atlet Futsal serta sebagai ajang pencari bibit atlet berprestasi. Ia menjelaskan, jika Open Turnamen Futsal ini diselenggarakan secara sukses.

“Terimakasih kepada pihak penyelenggara Forwari yang merupakan forum wartawan binaan Kejaksaan Negeri yang juah hari sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Artinya, olahraga Futsal ini merupakan olahraga yang diminati, sehingga peran dari Forwari mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga sudah baik,” ujarnya.

Terpisah, Ketua Forwari Bengkalis Erwinsyah Putra turut mengucapkan selamat kepada para pemenang. Ia berpesan agar nantinya turnamen ini berkelanjutan setiap tahunnya. Menurutnya lagi, kegiatan yang ditaja Forwari, tidak terlepas dari peran serta seluruh pengurus Forwari yang terlibat didalamnya. 

“Alhamdulillah, kegiatan Open Turnamen Futsal kita sukses terlaksana. Ucapan rasa terimakasih tidak lupa saya sampaikan kepada para pengurus dan kepanitiaan yang terlibat dalam kegiatan ini. Sehingga, kegiatan berjalan sukses tanda kendala sedikitpun dilapangan. Selamat kepada para Juara. Semoga ini menjadi awal baik untuk pembinaan atlet olahraga Futsal di Negeri Junjungan. Tidak lupa pula saya haturkan terimakasih kepada pemerintah daerah serta para pihak yang sudah mendukung terlaksananaya kegiatan ini. Jaya Olahraga, Jaya Bengkalis,” katanya.

Penutupan Open Turnamen Futsal ditandai dengan penyerahan hadiah kepada pemenang. Untuk Juara I diserahkan langsung oleh Kasi Datun Kejari Bengkalis Farouk Fahrozi, Amd, SH. Juara II diserahkan Bupati Bengkalis diwakili Kabid Olahraga Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga, Tirta. Kemudian, hadiah Juara III diserahkan Sekretaris Forwari Adi Putra, S.Ap. (rilis)