Kapolda Riau Angkat Bicara Terkait Geng Motor Di Pekanbaru

Selasa, 02 Oktober 2012

(int) Kapolda Riau Brigjen Pol Suedi Husein

RIAU (RA)- Kapolda Riau Brigjen Pol Suedi Husein angkat bicara persoalan berapa hari belakangan warga Pekanbaru yang diresahkan dengan ulah sekolompok remaja beringas yang menggunakan sepeda motor atau lebih akrab disebut Geng Motor.

Kapolda memastikan menjamin tidak bakal ada warga masyarakat di Indonesia yang bisa kebal hukum. Aparat penegak hukum harus segera mengungkap aksi berdarah tersebut. Bahkan Kapolda telah mengintruksikan untuk segera menangkap dan membawa para pelaku ke meja hijau.

"Siapapun pelakunya, apakah itu warga sipil atau oknum aparat, siapapun orangtuanya dan yang membeking harus ditindak" tegasnya kepada wartawan, Selasa (2/10)

Kapolda juga menyebut pihaknya khususnya Polresta Pekanbaru harus bisa mengatasi hal ini. Ia juga berujar intruksi tersebut telah disampaikan langsung kepada Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Drs. R. Adang Ginanjar.

"Saya sudah mengatakan kepada Kapolres, pengawasan geng motor itu jangan hanya pada waktu tertentu saja. Seharusnya setiap saat," ucap Kapolda

Masih diatakan Brigjen Pol Suedi Husein, beberapa strategi khusus juga telah ia sampaikan ke Kapolresta Pekanbaru. "Salah satunya adalah pendekatakan secara humanis. Mungkin saja, para remaja-remaja ini, kurang perhatian dari orang tuanya," jelas Kapolda.(RA)