DPRD Minta Polisi Usut Praktik Judi Togel di Kota Pekanbaru

DPRD Minta Polisi Usut Praktik Judi Togel di Kota Pekanbaru
Ilustrasi (net)

Riauaktual.com - DPRD Kota Pekanbaru meminta aparat kepolisian untuk segera menyelidiki adanya informasi terkait praktik permainan judi totol gelap (Togel) di sekitaran Pasar Pagi Arengka, Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru. 

DPRD meminta praktik haram tersebut segera dibasmi agar tidak kian meresahkan masyarakat, serta mengungkapkan adanya dugaan praktik yang sama di lokasi yang berbeda.

"Artinya kita semua mengetahui, yang berkaitan dengan judi sudah ada undang-undangnya dan itu (togel) pelanggaran pidana. Namun hal ini kegiatan togel tersebut selama ini terselubung dengan dunia maya atau sistem online tapi sekarang ditemukan praktek secara langsung, tentu kita minta kepada pihak kepolisian segera monitor kegiatan tersebut apa benar adanya," tegas Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbary Tengku Azwendi.

Dia juga mengingatkan, jika kegiatan (togel) ini memang ada, ia meminta agar segera ditindak dan diberikan sanksi bagi orang-orang yang terlibat dalam praktik togel ini, sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Termasuk menelusuri? sistem perjudian dengan sistem online. 

"Kita minta harus diusut sampai ke akar-akarnya, sehingga kasus judi togel dan sejenisnya tidak berkembang di wilayah hukum aparat kepolisian di Pekanbaru. Di samping itu, kepada masyarakat, saya berharap dapat memberikan informasi jika ditemukan adanya aktivitas perjudian di lingkungan mereka. Jadi tak hanya polisi saja, kepada masyarakat juga berikan informasi kepada pihak berwajib," tandasnya. (Pur)
 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

index