869 Siswa dari 28 Madrasah Aliyah Se-Rohil Ikuti UAMBN

869 Siswa dari 28 Madrasah Aliyah Se-Rohil Ikuti UAMBN
ilustrasi

BAGANSIAPIAPI (RA) - Pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Bertarap Nasional (UAMBN) tingkat Madrasah Aliyah se-Kabupaten Rokan Hilir pada hari pertama  Senin (14/3) berjalan dengan aman, tertib dan lancar, hal ini tergambar saat Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rokan Hilir H Agustiar SAg dan rombongan memonitoring atau meninjau secara langsung pelaksanaan tersebut di MAN I Bagansiapiapi.

Dalam monitoring tersebut H Agustiar mengatakan, pelaksanaan UAMBN ini dilaksanakan selama 3 hari, mulai hari senin tanggal 14 Maret hingga hari Rabu tanggal 16 Maret 2016. Sedangkan pemeriksaan UAMBN ini akan dilaksanakan secara serentak bertempat pada induk Kelompok Kerja Madrasah (KKM) Aliyah masing-masing.

"Hari ini Senin 14 maret 2016 mata pelajaran yang diikuti Alqur,an Hadis dan Aqidah Akhlak,hari kedua 15 Maret 2016 Fiqih dan SKI dan hari terakhir Rabu 16 Maret 2016 Bahasa Arab.Semoga dalam pelaksanaan UAMBN ini, para siswa dalam menyelesaikan menjawab semua soal ujian dan mendapatkan hasil yang memuaskan”, harap H Agustiar.

H Agustiar memaparkan jumlah peserta UAMBN untuk siswa laki-laki 402 orang,sedangkan siswi perempauan 467 siswi.Jurusan IPA sebanyak 194 orang, untuk jumlah siswa laki-laki 101 orang,Perempuan 93 orang.Sementara jurusan IPS sebanyak 652 orang siswa laki-laki 292 orang,perempuan 360 orang.Jurusan Agama Islam sebanyak 23 orang laki-laki 9 orang,perempuan 14 orang.

Diternagkan H Agustiar pelaksanaan UAMBN dari hasil monitoring tersebut, UAMBN yang dilaksanakan pada hari pertama ini mulai dari pendistribusian soal ujian hingga pembagian soal di setiap lokal,  Alhamdulillah tidak ada kendala dan berjalan dengan baik, aman serta kondusif sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama. “ Mudah-mudahan, hal ini bisa berlangsung selama UAMBN berlangsung, ucap H Agustiar.

Sementara itu kepala MAN I Bagansiapiapi M.Fuat menambahkan disekolahnya diikuti 191 siswa yang terdiri dari jurusan IPA 25 orang,jurusan IPS 66 orang.Terkait pelaksanaan pengawasan dilaksanakan sistem silang,bagi guru yang berlainan bidang study,"ujarnya mengakhiri. (Humas/Zai)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index