Heri: Penumpang Bus TMP Sekarang Capai 14 Ribu Perhari

Heri: Penumpang Bus TMP Sekarang Capai 14 Ribu Perhari
Bus Trans Metro Pekanbaru. FOTO: doc

PEKANBARU, RiauAktual.com - Dirut PT Sarana Pembangunan Pekanbaru (SPP) Heri Susanto, menyebutkan dari total 75 unit bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) yang beroperasi di Pekanbaru saat ini dengan berbagai rute, jumlah penumpang perharinya mencapai 14 ribu orang.

"Hal ini menandakan peminat bus TMP semakin tinggi dan dibanding lajunya pertumbuhan kendaraan di Pekanbaru bisa diantsisipasi dengan keberadaan bus TMP ini, karena setiap harinya dari 14 ribu orang penumpang yang naik TMP artinya ada 7000 kendaraan yang tidak beredar di masyarakat," kata Heri, Kamis (14/8/2014).

Dengan begitu, Heri berharap kepada masyarakat Pekanbaru untuk bisa memanfaatkan keberadaan bus layanan massal ini sehingga minat penumpang bus setiap hari terus meningkat dan dapat juga menambah income untuk Kota Pekanbaru.

"Selain meminimalisir kemacetan akibat banyaknya kendaraan yang beredar di Pekanbaru, bus layanan massal ini juga berguna dan memberikan PAD untuk Kota Pekanbaru. Saya harap kedepan peminat masyarakat terhadap bus bisa semakin tinggi dan mengurangi lajunya pertumbuhan kendaraan beredar di Kota Pekanbaru," jelas Heri.

Heri juga mengakui, saat ini dengan jumlah 75 bus yang ada masih terkendala pada keberadaan halte yang masih dianggap kurang sehingga sampai saat ini masih banyak masyarakat yang mengeluhkan keberadaan halte yang jauh jaraknya.

"Mudah-mudahan tahun depan kita bisa prioritaskan apa yang menjadi keluhan masyarakat ini, dan bus TMP bisa terus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat," harapnya. (nar)

Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index