SMKF IKasari Pekanbaru Wisuda 217 Siswa

SMKF IKasari Pekanbaru Wisuda 217 Siswa
Pengambilan sumpah siswi SMKF Ikasari. FOTO: ade

PEKANBARU, RiauAktual.com - SMK Farmasi Ikasari Pekanbaru akan mewisudakan 217 siswa kelas XII dari dua jurusan, yakni jurusan farmasi 159 orang dan juruan Kimia Industri (KI) 58 orang yang dilaksanakan di Ball Room Hotel Furaya, Kamis (12/6/2014). Wisuda itu dihadiri Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Riau, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru, DPH Yayasan Universitas Riau (UR) dan orangtua siswa kelas XII.

"Pelaksanana wisuda tahun ini merupakan wisuda Ke-50," kata Waka Kurikulum SMK Farmasi Ikasari, Endria Erman SSi, Kamis (12/6/2014).

Untuk peserta didik peraih nilai tertinggi jurusan Farmasi diraih oleh siswi kelas XII 4 bernama Siti Aisyah dengan nilai 9.1, dan jurusan Kimia Industri(KI) diraih oleh siswi kelas XII 4 atas nama Ayu Herlina dengan nilai 8,25. Diakui Endria, pelaksanaan perpisahan SMK Farmasi sangat berbeda dengan perpisahan sekolah lain di Pekanbaru. Karena, dalam momen itu siswa tidak hanya diserahkan kembali kepada orangtua, tapi juga diwisuda dan dilantik.

"Pelantikan itu akan menjadi momen yang tidak akan terlupa oleh siswa. Karena, pelantikan itu membuktikan bahwa mereka benar-benar telah menyelesaikan pendidikan di sekolah dan ilmu serta skill mereka sudah diakui," tambahnya.

Sementara itu, Kepala SMK Farmasi Ikasari Syahrullah Jadid SPd, berpesan kepada siswa kelas XII agar setelah meninggalkan sekolah jangan sekali-kali melupakan guru yang telah berjasa mendidik dan membimbing hingga bisa menamatkan pendidikan di sekolah ini.

"Selain itu jaga nama baik almamater dan terus tingkatkan kemampuan guna meraih prestasi yang lebih baik kedepan. Manfaatkan ilmu yang sudah didapat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya atau diterapkan sebaik mungkin dalam dunia kerja," imbuh Syahrullah. (ade)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index