Wali Murid SMPN 15 Rumbai Keluhkan Sepeda Bantuan Pemerintah Diperjualbelikan Sekolah

Wali Murid SMPN 15 Rumbai Keluhkan Sepeda Bantuan Pemerintah Diperjualbelikan Sekolah
Ilustrasi. FOTO: int

PEKANBARU, RiauAktual.com - Wali murid di SMP Negeri 15 Rumbai, Pekanbaru, mengeluhkan adanya kewajiban membayar Rp500 ribu untuk pengambilan sepeda sumbangan Pemerintah Kota Pekanbaru bagi murid kurang mampu di sekolah tersebut.

Salah seorang wali murid yang meminta identitasnya tidak disebutkan, mengaku bahwa program sepeda gratis Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas Pendidikan, ternyata diperjualbelikan sekolah.

"Itu wajib dibayar, kalau tidak dibayar maka tak bisa diberikan. Ada dua sepeda yang belum diambil karena orangtua murid tak sanggup membayarkan 500 ribu itu," ungkap orangtua murid tersebut, Senin (28/4/2014).

Dikatakannya, ada 20 lebih sepeda di sekolah tersebut yang dibagi-bagikan kepada murid tempatan yang kurang mampu perekonomiannya. "Ini memang aneh, keluhan orangtua tidak mampu memang itu semua, karena bagi kita yang tak mampu ini uang segitu sangat berat," terangnya.

Selain sepeda gratis yang menjadi program Pemko Pekanbaru, yakni program sekolah bersepeda, orangtua murid juga mengeluhkan sikap Kepala Sekolah yang meminta para murid mengganti logo mobil Chevrolet miliknya yang hilang kepada para murid kelas III.

"Logo Chevrolet itu hilang, tak tahu dimna hilang. Ibuk tuh bilang hilangnya di sekolah. Anak disuruh ganti patungan 5000 perorang, khusus kelas 3," terangnya mengeluhkan.

Selain itu, uang acara perpisahan anak kelas III SMPN 15 Pekanbaru yang direncanakan akan dilaksanakan di gedung luar sekolah dengan patokan harga Rp140 ribu, namun rencana perpisahan di luar sekolah ini batal namun uang pungutan tersebut tak dikembalikan. (rrm)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index