Selama Tiga Tahun, UED-SP Desa Taraibangun Sukses Gulirkan Dana Rp1,9 M

Selama Tiga Tahun, UED-SP Desa Taraibangun Sukses Gulirkan Dana Rp1,9 M
Ilustrasi. FOTO: int

TAMBANG, RiauAktual.com - Keberadaan Usaha Ekonomi Desa Simpan Pinjam (UED-SP) Sumber Makmur Desa Taraibangun, Kecamatan Tambang yang sudah memsuki periode tahun ketiga hingga saat ini perguliran dana mencapai Rp1,9 Miliar dari modal awal yang hanya Rp500 juta.

Perguliran yang terbilang sangat sehat ini dikarenakan tingkat pengembalian 98,5 persen dan telah mampu mengentaskan kesulitan ekonomi masyarakat kurang mampu.

Ketua UED-SP Taraibangun Andra Maistar S Sos, usai melakukan Musyawarah Desa Pertanggungjawaban (MDPt) Tahunan di aula Kantor Desa Taraibangun, Kamis (27/2/2014), mengatakan Program UED-SP merupakan salah satu program pemebrdayaan desa di bawah naungan Badan Pemberdayaan Masyarakat Pembangunan dan Pengembangan Desa Provinsi Riau sejak tahun 2005.

Sumber Makmur merupakan salah satu dari 800 desa di Kecamatan Tambang, yang mendapatkan bantuan program UED SP, dari 800 desa dari total 1.700 desa se Provinsi Riau, melalui sharing dana APBD Provinsi Riau dan Kabupaten Kampar.

"Alhamdulillah, perguliran dana 500 juta sejak tiga tahun yang lalu dapat terserap dengan baik, bahkan daftar antrian cukup banyak mengingat animo masyarakat dikarenakan proses mudah dan jarak tempuh yang dekat," ungkap Andra.

Meski selama menjalankannya banyak terdapat hambatan maupun rintangan, namun pada akhirnya dapat teratasi dengan adanya kesungguhan dari pengurus maupun atas kerjasama masyarakat para pemanfaat dana tersebut.

"Hingga tahun 2014 ini kita dapat berbangga hati karena UED-SP ini dapat terus eksis. Atas dukungan kerjasama semua elemen, kami juga menghaturkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut membantu memberikan penjelasan hukum terhadap pemanfaat selama ini," katanya lagi.

Diakuinya, keberadaan UED SP selama ini dapat dengan nyata mengentaskan kesulitan ekonomi masyarakat desa, baik pada bidang perdagangan, perikanan, jasa dan sebagainya.

Dalam acara MDPT ke-III UED-SP ini hadir Sekcam Kabid Pemberdayaan Masyakat Kecamatan Tambang Levna Ervan, Koordinator Daerah Program PPD Kabupaten Kampar Bismar, dan Sekdes Taraibangun Eka Putra. (hbn)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index