Udara Pekanbaru Tidak Sehat, Batasi Anak Bermain di Luar Rumah

Udara Pekanbaru Tidak Sehat, Batasi Anak Bermain di Luar Rumah
Udara Pekanbaru tidak Sehat. FOTO: rrm

PEKANBARU, RiauAktual.com - Anggota Komisi III DPRD Kota Pekanbaru Drs Esweli, menghimbau agar orangtua melarang anaknya bermain di luar rumah. Hal ini diakibatkan semakin mengkhawatirkannya kondisi udara di langit Pekanbaru diselimuti kabut asap karena kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Bengkalis.

"Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru kan sudah meliburkan anak sekolah, sekarnag orangtua yang bertanggung jawab, maka kita harapkan agar orangtua membatasi anaknya bermain di luar rumah selama asap kabut masih tebal ini," ungkap Esweli, Jumat (14/2/2014).

Kata Politisi Gerindra ini, apa yang dilakukan Disdik Kota Pekanbaru sudah tepat karena memang kabut asap masih cukup tebal. Jika tetap diminta bersekolah, kata Esweli, ditakutkan anak-anak terserang berbagai penyakit akibat kabut asap ini.

"Karena memang anak-anak rawan terkena penyakit ISPA, jika anak sudah terkena ISPA, kita harapkan agar Dinas Kesehatan segera melakukan tindakan medis dengan cepat dan tepat," tuturnya.

Selain anak-anak, perlu juga antisipasi pada gangguan pernafasan pada orang dewasa. Maka Esweli yang memang membidangi kesehatan, meminta Dinas Kesehatan proaktif melakukan langkah kongkrit agar warga Kota Pekanbaru dapat terhindar dari Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) tersebut.

"Kita himbau pula kepada teman-teman kita yang melakukan aktifitas di luar rumah, untuk menggunakan masker. Hal ini tentu juga perlu kerjasama Diskes untuk mempersiapkan masker untuk masyarakat," pungkasnya. (rrm)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index