Upaya Menciptakan Murid Paham Al Quran

SDN 026 Pekanbaru Gelar Pawai Taruf dan Khatam Quran

SDN 026 Pekanbaru Gelar Pawai Taruf dan Khatam Quran
Pawai Taruf SDN 26 Pekanbaru. FOTO: ade

PEKANBARU, RiauAktual.com - Di Bumi Melayu Lancang Kuning yang kental dengan budaya Islaminya, seluruh murid muslim diharapkan mampu menbaca dan memahi isi kalam Ilahi yakni Al Quran.

"Karena Al Quran adalah pedoman bagi kehidupan umat muslim," kata Kepala SDN 26 Amat Effendi SPd, pada acara Khatam Al Quran siswa Kelas 6 sekolahnya, Sabtu pekan kemarin.

Menurut Amat, khatam Al Quran ini menunjukan bahwa murid itu mampu membaca Al Quran. Khatam Quran ini juga adalah hasil dari program sekolah mengaji.

Siswa kelas 6 yang sudah mengikuti tulis baca Al Quran pada MDTA. Sekolahnya dikhatamkan setelah menamatkan pendidikannya di MDTA.

"Bukan hanya sekedar membaca, akan tetapi para siswa diharapkan juga mampu memahami isi kandungan Al Quran. Sehingga dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dalam pembentukan akhlak yang mulia," ujar Amat.

Dikatakannya, sebelum dilaksanakan khatam Quran, para siswa juga mengikuti pawai taruf, yang dimulai dari sekolah kemudian menuju UPTD Bukit Raya, kemudian masuk ke Jalan Patimura lanjut terus ke depan SPN dan berbelok ke Jalan Abdul Muis dan berkahir ke sekolah lagi. (ade)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index