Jokowi Sebut Tak Intervensi SP3 Rizieq Shihab

Jokowi Sebut Tak Intervensi SP3 Rizieq Shihab
Rizieq Shihab Photo : Instagram

Riauaktual.com - Presiden Joko Widodo menyatakan, bahwa dirinya sama sekali tidak melakukan intervensi atas dikeluarkannya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) atas kasus Rizieq.

SP3 atas kasus chat mesum yang menimpa imam besar FPI Rizieq Shihab itu telah diterima Rizieq pada hari Idul Fitri lalu.

"Tidak ada intervensi apa pun dari kita (Istana Kepresidenan)," ujar Jokowi di sela-sela meninjau pembangunan runway 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis, 21 Juni 2018.

Mantan Gubernur DKI itu menyampaikan, prosedur hukum yang benar selalu diberlakukan terhadap setiap kasus hukum di Indonesia, termasuk kasus Rizieq. Pihak yang bertanggungjawab adalah Kepolisian RI.

"Tanyakan kepada penyidik atau Kapolri," ujar Jokowi. (Wan)

 

Sumber: Viva.co.id

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index