SMPN 2 Pekanbaru: Kepercayaan Diri Lebih Tajam Dari Senjata

SMPN 2 Pekanbaru: Kepercayaan Diri Lebih Tajam Dari Senjata
Kepsek SMPN 2 Pekanbaru, Dra Yusnaeti Ardina MPd. FOTO: Ade

PEKANBARU, RiauAktual.com - Ujian Nasional (UN) untuk tingkat SMP sudah tinggal tiga hari lagi, persiapan tiap sekolah pun sudah matang, begitu juga dengan SMPN 2 Pekanbaru, bahkan siswanya mulai hari ini Jum'at (19/4/2013) sudah diliburkan guna mempersiapkan diri di rumah.

Seperti motto dari kepala sekolah SMPN 2 "Kepercayaan Diri Itu Lebih Tajam Dari Pada Senjata yang Menghancurkan" ini ditujukan sebagai motivasi terhadap anak didik yang maksudnya dengan kepercayaan dirilah kita mampu mengerjakan soal.

"Kalau tidak percaya pada diri sendiri maka pengaruh luar akan gampang masuk, misalkan saja tentang kunci jawaban yang beredar, maka diharapkan jangan percaya, sebab kunci yang beredar itu hanya mengacaukan pikiran peserta UN yang telah siap mental dan kemampuannya," kata Kepsek SMPN 2 Pekanbaru, Dra Yusnaeti Ardina MPd.

Sampai saat ini, katanya, persiapan-persiapan sudah dilakukan, mulai dari terobosan, tryout MKKS, TO Disdik kota dan Provinsi juga TO dari sekolah, hasilnya lulus semua. Semua ini dilakukan tujuannya mempertebal percaya diri selain melatih kemampuan UN sesungguhnya, kepada orangtua juga sudah disosialisasikan agar mendukung dan mempersiagkan diri Putra Putri di rumah dengan cara belajar, membatasi kegiatan keluar, mengantisipasi kesehatan dan membangkitkan semangat untuk berusaha meraih target lulus.

"Jangan lupa menjaga mental agar tidak Phobia takut gentar tidak PeDe mendukung dengan doa diharapkan dengan perhatian itu siswa secara mentalitas siap melaksanakan UN. Soal target kita berharap seratus persen lulus tetapi sekolah hanya sebagai fasilitator dan anak sendirilah yang harus memiliki target tersebut karena anaklah yang tahu kemampuannya maka merekalah yang harus meraih target itu," pugkasnya.

Laporan: Ade Lestari
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index