‘Pembangkang’ Partai Golkar ‘Disapu’ Setya Novanto, Idrus Marham: Ini Amanat

‘Pembangkang’ Partai Golkar ‘Disapu’ Setya Novanto, Idrus Marham: Ini Amanat
Foto. internet

Riauaktual.com - Sejumlah nama yang selama ini dikenal sebagai ‘pembangkang’ Setya Novanto, tak lagi ada dalam daftar pengurus terbaru. Salah satunya adalah nama Yorrys Raweyai.

Jabatan Yorrys sebagai Ketua Koordinator Bidang Polhukam kini digantikan oleh Letjen TNI (Purn) Eko Wiratmoko.

Hal itu tercantum di dalam surat revitalisasi Partai Golkar bernomor KEP-252/DPP/Golkar//X/2017.

Surat tersebut ditandatangani langsung oleh Setya Novanto sebagai Ketua Umum Golkar dan Idrus Marham sebagai Sekjen Golkar pada 2 Oktober 2017.

Setidaknya ada 300 kader yang ditetapkan Setya Novanto sebagai pengurus DPP Partai Golkar hasil revitalisasi partai.

Sekjen DPP Golkar, Idrus Marham menyebut, perombakan dan revitalisasi pengurus struktural DPP Partai Golkar itu merupakan amanat dari rapat pimpinan (Rapimnas) di Balikpapan, Kalimantan Timur.

“Rapimnas kan mengamanatkan kepada Ketua Umum (Setya Novanto) untuk melakukan penguatan terhadap kepengurusan DPP Golkar,” tegas Idrus di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Minggu (8/10).

Saat ditanya berkenaan dengan alasan ‘hilangnya’ nama Yorris Raweyai sebagai Ketua Kordinator Bidang Polhukam digantikan oleh Letjen TNI (Purn) Eko Wiratmoko, Idrus enggan menjawab.

“Komentarnya nanti saja setelah diumumkan resmi oleh ketua umum,” tukasnya.

Seperti diketahui, Yorrys Raweyai sebelumnya menjadi kader Partai Golkar yang cukup vokal dan ‘membangkang’ terhadap Setya Novanto.

Yorrys pulalah yang memomtori gerakan penonaktifan Novanto sebagai ketua umum akibat penetapan status tersangka oleh KPK dalam kasus korupsi e-KTP.

Seiring dengan hal itu, wacana pelengseran Novanto pun santer terdengar dengan akan digelarnya Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).

Namun pada perkembangannya, Novanto dibebaskan hakim Cepi Iskandar melalui sidang praperadilan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. (Wan

 

Sumber: pojoksatu.id

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index