Malam ini, Kantor LBH Jakarta Dikepung Massa, Aktivis Tak Bisa Keluar

Malam ini, Kantor LBH Jakarta Dikepung Massa, Aktivis Tak Bisa Keluar
LBH Jakarta dikepung massa (Foto: Dokumentasi LBH Jakarta)

Riauaktual.com - Kantor LBH Jakarta digeruduk oleh sekumpulan massa yang memakai atribut bertuliskan LBS. Mereka mendorong-dorong pagar kantor untuk memaksa masuk ke dalam gedung tersebut. Massa yang berkumpul di depan kantor itu lebih kurang ada sekira 50 orang.

“LBH sedang dikepung massa aksi yang berorasi dan menggerakkan pagar. Meskipun sudah pukul 22.30 WIB aksi tidak dibubarkan,” kata Ketua LBHI, Asfinawati dalam keterangan tertulis sebagaimana dikutip dari Okezone, Minggu (17/9/2017).

Ia melanjutkan, aksi itu membuat peserta diskusi yang berada di dalam gedung tak bisa keluar. Adanya kejadian itu, pihaknya membutuhkan bantuan untuk mengevakuasi massa yang hendak keluar dari kantor tersebut.

Sebelumnya sejumlah masa yang tergabung dalam Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Anti-Komunis menggelar aksi di depan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Sabtu (16/092017).

Aksi ini menolak agenda LBH Jakarta yang rencananya akan menggelar diskusi terkait komunis hari ini. "Sesuai TAP MPRS nomor 27 segala faham komunisme tidak boleh ada di bumi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ungkap orator di lokasi aksi.

Aksi ini juga dihadiri oleh Aliansi Mahasiswa Jakarta. Kedatangan mereka juga menyampaikan hal yang serupa untuk menolak rencana kegiatan seminar yang akan di gelar LBH.

Dalam orasinya, massa aksi menyatakan sikap untuk melakukan perlawanan terhadap PKI. "Kami anti terhadap PKI," teriak orator.

Mereka menilai LBH Jakarta tidak lagi independen terkait untuk menerima perosalan PKI. Untuk itu pihaknya mengutuk keras dan akan terus menggelar aksi.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index