Pisah Sambut Kades Boncah Mahang Bengkalis

Pisah Sambut Kades Boncah Mahang Bengkalis

Riauaktual.com - Setelah dilantik oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin, pada tanggal 31 Agustus 2017 yang lalu, Kepala Desa Boncah Mahang Romayono, S.IP disambut hangat oleh segenap perangkat Desa dan masyarakat.

Hal itu, dapat terlihat pada acara pisah sambut antara Pj.Kades Aromi Yosdel, S.Sos dan Romayono, S.IP, yang ditaja oleh panitia dari perangkat Desa, dihalaman kantor Desa yang baru, Rabu (06/09) sore.

Acara yang dihadiri kedua pejabat itu, dihadiri juga oleh anggota DPRD Bengkalis Safrana Rojali, Rianto, Kasi Trantib Kecamatan Bathin Solapan Sadli, S.Sos, tokoh adat suku Sakai M.Yatim, Kades Air Kulim Syahril, Kades Sebangar Ahmad Syuhada, Kades Buluh Manis Legimun, Kades Pamesi Rakimun, Bhabinkamtibmas Aiptu Yeinal Yandra dan Serka Widiono, tokoh agama, tokoh masyarakat, segenap perangkat Desa, pengurus BPD, RT/RW dan masyarakat.

Aromi Yosdel, S.Sos dalam kata perpisahannya mengucapkan terimakasih kepada segenap perangkat Desa, BPD, RT/RW dan semua lapisan masyarakat.

"Saya beserta keluarga mohon maaf kepada bapak/ibu sekalian yang hadir disini, atas kesalahan maupun kesilapan yang pernah kami lakukan selama menjabat di Desa Boncah Mahang ini, dan selamat bertugas kepada pak Kades yang baru, semoga dapat membuktikan janji kampanyenya kepada masyarakat, dan dapat mengayomi semua  lapisan masyarakat," harapnya.

Sementara kata sambutan dari Kades Romayono, mengucapkan terimakasih kepada Aromi Yosdel, yang telah melakukan tugasnya dengan baik, "Saya mohon juga kepada bapak Aromi agar   tetap berkomunikasi yang baik dan memberikan saran atau membagi pengalaman yang selama ini didapat. Kepada pak dewan kami, bila ada program pembangunan dari Bengkalis ke Desa-desa, mohon dibantu untuk pembangunan Desa Boncah Mahang," pintanya.

Kasi Trantib Sadli, S.Sos mengatakan, bahwa Camat Bathin Solapan tidak bisa hadir karena sedang berada di Pekanbaru," beliau mengucapkan selamat kepada Kades Romayono, S.IP, dan terimakasih kepada bapak Aromi Yosdel, S Sos yang telah melaksanakan tugasnya selama ini.Kami minta Kades  Romayono menuruti UU Nomor.6 tahun 2014, Perrnendagri dan Perbup tentang Desa," sebutnya.

Kedepannya, lanjut Sadli, kondisi daerah kita ini sangat sulit, dimana selama ini kita tergantung pada APBD Bengkalis, yang berasal dari sebagian DBH migas.Olehkarena itu, mohon pajak dan retribusi dibayarkan oleh masyarakat, termasuk Bumdes dapat menggali potensi pendapatan asli daerah. "Kita berharap kepada bapak Romayono, agar menjalankan Clean Governance, karena KPK sudah sampai ke Desa-desa untuk mengawasi penggunaan anggaran dana Desa," terangnya.

Acara kemudian dilakukan pengguntingan pita oleh Kepala Desa Romayono, S.IP, disaksikan Sadli, S.Sos, Rianto dan semua hadirin, untuk memasuki kantor Desa yang baru. ( JL)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index