5 cara menurunkan berat badan dengan fitness tracker

5 cara menurunkan berat badan dengan fitness tracker

Riauaktual.com - pabila ingin menurunkan berat badan, Anda memerlukan sebuah rencana, perangkat yang seAsuai, dan sedikit dukungan untuk membuat Anda termotivasi dan bekerja keras mewujudkan hasrat tersebut.

Untungnya, saat ini kita hidup di era kemajuan teknologi yang membuat hidup lebih mudah, termasuk untuk urusan pembakaran lemak. Fitness tracker menjadi salah satu gawai yang integral untuk menghilangkan beberapa kilo lemak dari tubuh. Tapi, sama seperti teknologi lainnya, fitness tracker baru akan berfungsi maksimal ketika Anda tahu bagaimana menggunakannya.

Berikut ini ada sejumlah tips dari Engelhard (Al) Sundoro, Managing Director for Garmin South Asia dalam menggunakan fitness tracker Anda untuk hasil yang maksimal:

1. Capai 10.000 langkah

Hampir semua fitness tracker memasang angka di 10.000 langkah per hari. Hal ini bukan tanpa sebab. Latihan apa pun yang Anda lakukan akan membantu meningkatkan sensitivitas insulin Anda. Jika Anda mempunyai gaya hidup yang tidak banyak bergerak, maka tubuh Anda akan semakin buruk dalam menangani gula darah. Hasilnya, tubuh harus menghasilkan terlalu banyak insulin dalam prosesnya dan, jika keadaan menjadi serius, Anda akan menderita diabetes tipe II; Hal ini tentu bukan berita bagus.

10.000 langkah adalah skenario yang ideal, dan kabar baiknya adalah Anda dapat dengan mudah memonitor langkah Anda melalui fitness tracker. Fitur Garmin Move IQ™ bisa langsung merekam saat Anda mulai bergerak. Anda dapat mulai dari target 5.000 langkah dalam sehari dulu. Kemudian jika Anda sudah mencapai 5.000 langkah, mulai tingkatkan target harian Anda menjadi 10.000 langkah. Fitur Auto Goal di dalam vivosmart 3 bahkan dapat secara otomatis meningkatkan target harian berdasarkan rekaman pencapaian harian Anda.

2. Kombinasi

Mencapai target langkah adalah salah satu dasar dalam program penurunan berat badan, namun untuk lebih efektif berolahragalah untuk membakar kalori lebih cepat. Pilih olahraga seperti lari atau angkat beban. Dalam hal ini, fitness tracker akan berguna untuk mengukur hasil latihan Anda. Dengan fitness tracker, mengukur hasil latihan Anda jadi lebih mudah seperti mengukur jarak & kecepatan lari atau mengukur repetisi pada saat angkat beban.

Fitness tracker akan memudahkan Anda dalam merekam dan merencanakan program latihan harian Anda. Fitness tracker juga telah banyak yang dilengkapi dengan pengukuran jumlah kalori yang terbakar dari aktivitas harian, yang akan membantu melihat hasil dari program penurunan berat badan Anda.

3. Gerak terus

Fitness tracker seperti Vivosmart 3 dari Garmin mempunyai fitur yang bisa memberitahu Anda jika Anda diam dalam waktu yang lama. Kunci dalam menurunkan berat badan adalah terus bergerak dan dengan fitness tracker, Anda bisa memonitor seberapa lama Anda diam.

"Jaga pergerakan Anda pada apa yang disebut aktivitas fisik non-olahraga. Membuat diri Anda terus bergerak akan membantu mencapai tujuan Anda," jelas pria yang biasa disapa Al itu.

"Ada banyak bukti bahwa duduk dalam waktu yang lama dapat merugikan untuk postur Anda dan hal ini bisa membuat sesi Anda di gym lebih sulit untuk bergerak dengan benar. Idealnya, bergeraklah satu atau dua jam; Tidak perlu jauh-jauh. Coba bergerak dari meja Anda untuk menyapa teman kerja," imbuhnya.

4. Perhatikan Peforma Tubuh

Melakukan olahraga perlu memperhatikan kemampuan atau peforma tubuh Anda. Memonitor seberapa bugar tubuh Anda penting agar Anda tahu kondisi tubuh ketika diajak untuk menurunkan berat badan. Dengan fitness tracker, Anda dapat mengetahui kapan Anda dalam peforma yang tinggi untuk meningkatkan olahraga atau kapan Anda perlu berhenti.

Anda dapat mendapatkan pengukuran ini melalui fitur VO2 Max, yang mengukur kemampuan tubuh menyerap oksigen. Fitur yang tadinya hanya tersedia dirangkaian produk high-end Garmin sekarang tersedia di seri Vivosmart3. Lewat fitur ini, Anda dapat mengukur perkembangan kondisi tubuh Anda ketika berolahraga, dan selanjutnya juga dapat mengukur Fitness Age, yaitu usia kebugaran tubuh Anda.

5. Tidur cukup

Menjaga pola tidur juga penting dalam program penurunan berat badan. Kurang tidur akan meningkatkan hormon yang membuat nafsu untuk ngemil bertambah. Selain itu, kurang tidur juga akan membuat tubuh kekurangan energi yang dapat mempengaruhi rencana olahraga Anda.

Beberapa fitness tracker juga dapat memonitor aktivitas tidur ini, untuk mengetahui apakah Anda cukup istirahat atau tidak. Fitur sleep tracking dalam Garmin Vivosmart 3 dapat mengukur lama tidur dan kualitas tidur Anda. "Pengukuran kualitas tidur yang didapat melalui fitur ini akan membantu program penurunan berat badan," jelas Al.


Sumber : rimanews

 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index