Pengamat: Baiknya Jokowi jadi Ketum Golkar saja

Pengamat: Baiknya Jokowi jadi Ketum Golkar saja
Joko Widodo (rimanews)

Riauaktual.com - Pengamat politik, Pangi Syarwi Chaniago menyatakan, dukungan Partai Golkar kepada Presiden Joko Widodo untuk maju kembali dalam pemilihan presiden 2019 akan lebih baik jika mantan wali kota Solo itu menjadi ketua umum partai berlambang beringin tersebut.

"Baiknya Jokowi jadi Ketum Golkar saja, kan mau jadi Capres. Sehingga dukungan Golkar solid, sesuai komitmen Golkar. Kalau mau jadi presiden, sekalian, jangan tanggung-tanggung, ambil Golkar," kata Pangi Syarwi di Jakarta, sebagaimana dikutip dari Rimanews, Selasa.

Jokowi, kata dia, sangat mungkin mengambilalih Golkar dengan bantuan Luhut Binsar Pandjaitan (LBP).

"Jokowi bisa menggunakan Luhut Binsar Pandjaitan. Kan, LBP kader Golkar, bisa menjembatani proses pengambilalihan tersebut," sambungnya.

"Saya meyakini, bila Jokowi jadi Ketum Golkar, tidak ada gejolak dan semua solid, terutama mendukung Jokowi sebagai Capres," ujarnya.

Menurut Pangi, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri juga tidak akan keberatan sama sekali bila Jokowi mengambilalih Golkar.

"Megawati diyakini melepaskan Jokowi untuk jadi Ketum Golkar, apalagi PDIP tidak mendapat apa-apa dari Jokowi selama jadi presiden," pungkas Pangi.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index