10 Mobil yang Paling Sering Jadi Target Pencuri

10 Mobil yang Paling Sering Jadi Target Pencuri
Photo : Topgir.com

Riauaktual.com - Biro kejahatan asuransi nasional Amerika Serikat, NICB, baru-baru ini merilis laporan tahunan terhadap deretan mobil yang paling sering jadi target pencuri. Laporan mengungkapkan, mobil yang paling sering dicuri alias posisi pertama di sana ternyata adalah Honda Accord.

Mobil dengan angka paling sering dicuri selanjutnya alias kedua adalah Honda Civic. Bahkan laporan yang masuk mencapai 49.547 kali. Tak cuma sedan, mobil pikap yang kadung populer oleh konsumen di sana juga tak luput dari radar pencuri.

Seperti halnya mobil pikap Ford dan Chevrolet yang masing-masing menduduki posisi ketiga dan keempat yang paling sering dicuri. Demikian seperti dilansir Carscoops, Minggu (23/7).

Beberapa mobil Toyota juga terpantau masuk dalam 10 besar mobil yang paling sering dicuri bandit. Di antaranya di posisi kelima dan keenam adalah Camry dan Corolla.

Lalu ada juga dari model lain seperti Ram Truck ketujuh, Nissan Altima kedelapan, Jeep Cherokee kesembilan, dan Chevrolet Impala kesepuluh. Sebenarnya, angka pencurian belakangan terus menurun. Puncaknya berada di tahun 1992, di mana angka pencurian mobil saat itu sangat tinggi sekali.

Maka itu, untuk meredam maraknya aksi pencurian, pemilik mobil juga diingatkan agar perlu menggunakan beberapa cara seperti manambah perangkat pengaman.

"Sistem anti-pencurian pada mobil-mobil terbaru sebenarnya sudah sangat bagus, tetapi mereka selalu punya cara untuk melumpuhkannya. Selain itu masih banyak yang tak mau menggunakannya, sehingga tidak bekerja," kata Chief Executive Officer NICB Joe Wehrle.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index