Ikuti Selera Masyarakat Riau, Bulog Datangkan Bawang Dari Solok

Ikuti Selera Masyarakat Riau, Bulog Datangkan Bawang Dari Solok
ilustrasi

Riauaktual.com - Guna menstabilkan harga bawang merah di Provinsi Riau khususnya Pekanbaru. Bulog divre Riau Kepri mendatangkan komoditi tersebut dari daerah penghasil.

"Hari ini sebanyak 5 ton bawang merah asal Solok, Sumatera Barat (Sumbar) sudah didatangkan untuk menekan gejolak harga dipasar-pasar tradisional," ujar Humas Bulog divre Riau Kepri, Hendra Gunafi, Kamis (18/5).

Menurut Hendra, bawang merah yang di datangkan dari Solok ini dibeli Bulog langsung kepada petani. Hal ini dilakukan untuk menekan harga bawang dipasar-pasar tradisional.

"Pembelian bawang merah ini dilakukan sebagai upaya Pemerintah agar harga bawang stabil. Jadi dengan diambil langsung dari petani maka harga bawang kita bisa lebih murah dari pasaran dan bisa bersaing,” katanya.

Ketika ditanya alasan memilih Sumbar sebagai pemasok untuk mendatangkan bawang?  Hendra mengatakan bahwa selera pasar dan masyarakat di Riau, Pekanbaru ini lebih mendominan ke Sumbar dari pada Medan dan Jawa.

“Dengan adanya bawang maka diharapkan bisa cocok dengan selera masyarakat. Sehingga harga bawang pasaran lebih bersahabat,” paparnya.  

Selain bawang merah, Bulog juga menjual daging kerbau beku dengan harga Rp 80 ribu per kilogram. Ada juga beras serta gula pasir yang dijual lebih murah dari harga pasar. (yan)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index