IT Faktor Utama Sukseskan Visi Riau 2020

IT Faktor Utama Sukseskan Visi Riau 2020
Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman

Riauaktual.com - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mengharapkan ke depan Provinsi Riau bisa menyumbang pertumbuhan ekonomi nasional dari berbagai sektor seperti pariwisata, kesehatan dan pendidikan yang sangat memerlukan peran IT dalam pengembangannya.

"Pemprov Riau sudah memulai Riau Go IT dengan E-Government yang terintegrasi ke setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau dan dengan IT juga berperan membangun komunikasi dengan masyarakat dan sesama OPD," ucap Gubernur, sebagaimana di lansir dari mc riau.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Riau Yogi Getri mengatakan tahun ini berbenah dulu infrastruktur dilingkungan pemerintahan nantinya jika telah bagus maka akan dilanjutkan ke desa-desa.

"Pemerintah Provinsi melalui Diskominfotik akan melakukan pembenahan terlebih dahulu di dalam lingkup OPD, barulah nantinya IT ini akan kita jalankan menuju desa desa yang ada di Riau," Ungkap Yogi Getri.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index