Pj Wako Pekanbaru Batalkan Seleksi Jabatan

Pj Wako Pekanbaru Batalkan Seleksi Jabatan
ilustrasi

Riauaktual.com - Alasan waktu yang singkat, Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, Edwar Sanger membatalkan proses seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemko Pekanbaru. Pasalnya tidak berapa lama lagi, Walikota terpilih segera akan dilantik.

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, M. Noer mengatakan bahwa proses seleksi jabatan ini memakan waktu yang cukup lama. Sedangkan Walikota terpilih akan segera dilantik.

"Pak Pj sekitar tiga minggu yang lalu sudah menjelaskan dan hasil pertimbangan beliau tidak jadi melaksanakannya. Pasalnya waktunya tidak cukup," ungkap ketika ditemui, Rabu (26/4).

M Noer menambahkan, hasil penilaian Penjabat Walikota, tahapan seleksi saat ini tidak efektif dilakukan, sebab sudah masuk masa transisi. Disamping juga waktu untuk pelaksanaan seleksi sendiri membutuhkan waktu yang tidak sedikit.

Ketika ditanya terkait persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN sendiri? M Noer mengakui jika Pemko Pekanbaru memang sudah mengantonginya.

"Bahasa suratnya bisa dilaksanakan dan bisa tidak dilaksanakan," imbuh M Noer.

Lebih jauh dikatakan M Noer, pada pronsifnya Penjabat Walikota sendiri memberikan kesempatan kepada walikota terpilih untuk mempersiapkan pejabat pendukung dibawahnya. (yan)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index