2017 Anggaran dana Desa sebesar Rp 391,2 M

2017 Anggaran dana Desa sebesar Rp 391,2 M
Wahyuddin
Riauaktual.com- Sebanyak 136  Desa se-Kabupaten Bengkalis akan direalisasikan Alokasi Dana Desa (ADD) bersumber dari APBD Bengkalis tahun 2017 senilai Rp 254 miliar. Sedangkan untuk bantuan bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) tahun ini mendapatkan senilai Rp110 miliar.
 
 
Hal itu diungkapkan Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMD) kabupaten Bengkalis Ismail melalui Kepala Bidang Pemerintah Desa (Pemdes) Wahyuddin kepada sejumlah wartawan, Rabu (19/4/2017).   
 
 
“Untuk ADD tahun ini akan direaliasikan sebesar Rp254 miliar dari 136 desa dengan jumlah bervariasi setiap desanya. selain itu desa juga mendapatkan bantuan dari APBN Pusat yang dinamakan Dana Desa (DD) senilai Rp110 miliar,”kata Wahyuddin. 
 
 
Selain menyalurkan ADD dan Dana Desa tahun ini. Dijelaskannya pihak desa juga akan menerima anggaran Program Penguatan Infrastruktur Desa (PPID) setiap desa Rp200 juta. “Program ini, hanya dirubah namanya, kalau dulu Inbup sekarang dinamakan P3ID. Untuk seluruh desa total Rp27,2 miliar dan setiap desa mendapatkan Rp200 juta ”katanya lagi.       
 
 
Wahyudin juga mengatakan untuk penyaluran pencairan ADD dari 136 desa yang dialokasikan bersumber dari APBD Bengkalis tahun 2017. “Hingga pertengahan April ini belum satupun desa mengajukan pencairan ADD. Untuk itu bagi desa agar secepatkannya mengajukan pencairan ADD tersebut,”imbuhnya. (put) 
 
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index