Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Pekanbaru, ini kata Idris Laena

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Pekanbaru, ini kata Idris Laena
Idris Laena saat memberi sambutan

Riauaktual.com - Anggota DPR/MPR RI, Ir HM Idris Laena melakukan sosialisasi 4 Pilar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, kepada warga Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Riau.

Kegiatan yang mengambil tema Penegasan Pancasila Sebagai Dasar Negara, Ideologi Bangsa dan Negara tersebut berlangsung Kamis (23/3) siang, di Aula Kantor Lurah Limbungan, yang dihadiri Lurah Limbungan, Danramil Rumbai Pesisir, Polsek Rumbai Pesisir Babinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, tokoh agama dan ketua RT/RW se Kelurahan Limbungan.

Dalam sambutanya, Idris Laena yang juga sebagai ketua Badan Penganggaran DPR MPR RI, menyampaikan bahwa basosialisasi 4 pilar ini bertujuan agar masyarakat bisa mengetahui fungsi dan peran dari MPR RI. Yang mana sosialisasi ini merupakan kegiatan rutin MPR RI yang telah diputuskan sejak tahun 2009, demi kemajuan daerah.

Dikatakanya, pemberian pemahaman tentang kehidupan berbangsa dan bernegara ini sangat penting dalam kehidupan yang tujuannya memperkuat nilai nilai dan sendi dalam pancasila.

Dimana, warga negara Indonesia yang berada di luar negeri saat ini tidak lagi mengenal apa itu Pancasila dan bagaimana kondisi negara kita saat ini.

"Ini yang sangat kita sayangkan. Dan karena dirasa sudah mulai luntur, kita berharap dengan sosialisasi ini, dapat meningkatkan pemahaman akan kesatuan berbangsa, dan UUD 45 yang sebagai konstitusi negara, serta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhineka Tunggal Ika," katanya.

Sementara di tempat yang sama, Lurah Limbungan, Khairunnas SSOs mengatakan, kegiatan yang di gagas anggota MPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Riau ini, tentu merupakan program MPR Ri diteruskan pada masyarakat dengan tujuan dapat memperkuat akan nilai-nilai dan sendi dalam pancasila.

"Tentu dengan agenda dilakukan ini dapat memberikan solusi dan jalan keluar untuk pembangunan serta kesejahteraan ekonomi. Sehingga bisa terlaksana beberapa program ini terkhusus di Kelurahan Limbungan ini. Tentu, kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada bapak Idris Laena," ucapnya. (jef/dr)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index